Dapet cuan Rp6 M sehari, Jusuf Hamka si Bos Jalan Tol terpergok bagi-bagi THR cuma Rp10 ribu

Dapet cuan Rp6 M sehari, Jusuf Hamka si Bos Jalan Tol terpergok bagi-bagi THR cuma Rp10 ribu

Gelora News
facebook twitter whatsapp
Dapet cuan Rp6 M sehari, Jusuf Hamka si Bos Jalan Tol terpergok bagi-bagi THR cuma Rp10 ribu

GELORA.CO -
Nama Jusuf Hamka sudah lama dikenal sebagai salah satu pengusaha sukses di Indonesia, terutama di sektor infrastruktur.

Pria yang kerap disapa Babah Alun ini merupakan pemilik PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP), perusahaan yang bergerak di bidang jalan tol.

Dari bisnis jalan tol yang dikelolanya, Jusuf Hamka bisa meraup pendapatan fantastis hingga Rp6 miliar per hari.

Hal itu diungkap ketika diwawancari oleh seorang pewarta, Azizah Hanum yang bertanya tentang pendapatan dari bisnis jalan tol yang digeluti. Contohnya jalan tol Cawang-Priok yang dibangun pada tahun 1987 tersebut.

"Dari yang didapetin per bulan dari jalan tol, misalnya kalau yang dari Cawang-Priok itu bisa berapa?" tanya Azizah Hanum dilansir dari kanal YouTube SCTV.

Jusuf Hamka pun menjelaskan jika perhari bisa mendapatkan Rp6 M yang kemudian ia mendapat kurang lebih 55%, yaitu Rp3,3 M.

"Satu harinya dapat Rp6 miliar, terus bagian kepada kami 55 persen, Rp3,3 miliar," jawab Jusuf Hamka.

Terciduk bagikan santunan Rp10 ribu


Di balik sebutannya sebagai Bos Jalan Tol, pria kelahiran Sawah Besar, Jakarta, 67 tahun lalu ini juga dikenal sebagai orang dermawan.

Ia kerap membagikan santunan pada warga yang ditemuinya. Termasuk ketika membagikan sejumlah uang pada warga.

Dalam video yang viral pada tahun 2024 di akun Instagram @lambegosiip ini diketahui jika ia sedang mendatangi sebuah lokasi pemakaman tepat di hari raya Imlek.

Nampak ia membagikan uang pada sejumlah warga yang berkerumun dan diketahui sebagai keluarga dari perawat makam sekitar.

Jusuf Hamka nampak memegang satu bundel uang pecahan Rp10 ribuan dan membagikannya pada orang-orang yang sudah mengantre. Pro dan kontra pun tak bisa dihindari.

Ada yang pro dan menyebut jika nominal tersebut sudah pas karena dibagikan pada banyak warga.

"Ya itu 10rbx brp org itu g aja yg pnting kn ikhlas. Thr bukan ajang pamer gede2an angka ngasihnya gasi," komentar salah satu netizen.

Namun ada pula yang kontra dan menyebut jika nominalnya terbilang kecil. "Ya ampun enggak usah Rp100 ribu, Rp50 ribu aja deh," balas lainnya.***

Sumber: hops
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita