GELORA.CO - Konten YouTube terbaru di kanal Sarwendah Official sukses mencuri perhatian publik. Dalam video tersebut, dr. Richard Lee dan istrinya, Renni Effendi, hadir sebagai bintang tamu untuk berbincang santai sambil memasak bersama Sarwendah.
Namun, ada momen tak terduga yang membuat warganet heboh, yakni ketika Richard Lee menyinggung isu mengenai Ruben Onsu yang dikabarkan telah menjadi mualaf.
Dalam perbincangan tersebut, dr. Richard Lee membahas pengalamannya setelah memutuskan menjadi mualaf dua tahun lalu. Ia mengaku banyak warganet yang menaruh ekspektasi tinggi terhadapnya.
"Baru saja merangkak sudah ditanyai kapan mau umrah, kapan mau haji, kapan bikin kajian," ungkapnya, dikutip Viva pada Rabu, 19 Maret 2025.
Obrolan ini kemudian berlanjut saat sang istri, Renni Effendi, mengungkapkan keinginannya untuk pergi ke Arab Saudi. Richard Lee pun dengan nada bercanda menggoda istrinya agar memeluk Islam terlebih dahulu.
"Kamu mau ikut? Log in (masuk Islam) dulu saja," canda Richard Lee.
Tak hanya bercanda dengan istrinya, dr. Richard Lee juga menggoda Sarwendah untuk ikut mualaf agar bisa pergi ke Tanah Suci. Namun, momen yang paling mengejutkan terjadi ketika ia tiba-tiba membahas mantan suami Sarwendah, Ruben Onsu.
"Sarwendah juga mau ikut? Log in dulu saja, mau nggak? Soalnya mantannya juga sudah hahaha," ujar Richard Lee dengan nada bercanda.
Mendengar pernyataan ini, Sarwendah tampak terkejut dan memilih untuk tidak banyak berkomentar.
"Haduh aku nggak tahulah," jawab Sarwendah sambil tertawa kecil.
Ia kemudian menegaskan bahwa dirinya memang tidak mengetahui soal kabar mualafnya Ruben Onsu.
"Aku no comment, dok. Aku nggak tahu soalnya kan sudah mantan. Jadi, nggak tahu," lanjutnya.
Meski begitu, Richard Lee justru menuduh Sarwendah sebenarnya mengetahui kabar tersebut, namun pura-pura tidak tahu.
"Tahu dong, ini sudah dikasih tahu, suka pura-pura nggak tahu, padahal dia ikut semua, tahu semua," pungkasnya.
Cuplikan video ini langsung ramai diperbincangkan di media sosial. Banyak warganet yang penasaran dengan kebenaran kabar mualafnya Ruben Onsu. Namun, sebagian lainnya justru memuji sikap Sarwendah yang tetap tenang dan tidak ingin memperkeruh situasi.
"Sarwendah pintar banget, dia tahu cara menghindari pertanyaan sensitif!" tulis seorang netizen.
"Richard Lee bercanda, tapi ini topik yang sensitif. Sarwendah sikapnya keren, no comment aja," tambah yang lain.
Meski menjadi sorotan, hingga kini belum ada konfirmasi resmi dari Ruben Onsu mengenai isu ini.
Sumber: viva