Akui Sudah Tahu Siapa Pemilik Akun Fufufafa, Budi Arie Beri Penjelasan Begini

Akui Sudah Tahu Siapa Pemilik Akun Fufufafa, Budi Arie Beri Penjelasan Begini

Gelora News
facebook twitter whatsapp
Akui Sudah Tahu Siapa Pemilik Akun Fufufafa, Budi Arie Beri Penjelasan Begini

GELORA.CO -
Masyarakat Indonesia hingga kini masih dibuat penasaran dengan sosok pemilik akun Fufufafa.

Diketahui akun ini kerap kali melontarkan ejekan dan kritikan pedas pada Prabowo Subianto di tahun 2014.

Mantan Menter Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi pernah mengatakan bahwa dirinya sudah mengetahui pemilik akun tersebut.

Kini Deddy Courbuzier pun menagih Budi Arie untuk mengungkap siapa sosok pemilik akun Fufufafa.

"Ingat nggak pada saat masalah fufufafa, bapak juga mengatakan saya tahu siapa fufufafa itu, nah itu juga ditagih oleh masyarakat," ujar Deddy Courbuzier pada Budi Arie, dikutip dari YouTube Deddy Courbuzier.

Budi Arie mengatakan bahwa dia akan menjawab dan membongkar sosoknya, namun bukan saat ini waktunya.

"Nanti satu-satu pasti dijawab, ini kita tahu semua udah, cuma ada waktunya belum diclear," jawab Budi Arie.

Budi Arie tidak ingin nantinya hal ini justru menjadi fitnah.

Oleh karena itu, ia meminta masyarakat untuk bersabar terlebih dahulu.

"Indikasinya ada,ini nggak boleh fitnah, makannya saya bilang tunggu waktunya," ujarnya.

Lebih lanjut Budi Arie menuturkan bahwa persoalan Fufufafa ini hanyalah framing politik untuk mengadu domba antara pihak Joko Widodo dan Prabowo Subianto.

Budi Arie menegaskan bahwa pemilik akun tersebut bukanlah Gibran Rakabuming Raka seperti yang ditudingkan banyak pihak selama ini.

"Saya tahu ini framing politik mengadu domba Pak Jokowi dan Pak Prabowo," tuturnya.

"Kalau jawab kita nggak tahu kita salah sebagai kominfo, saya udah tahu cuma saya belum ngomong ke public yang pasti bukan Mas Gibran," pungkasnya.

Sumber: pojoksatu
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita