GELORA.CO -Sebanyak 49 orang dipanggil Presiden terpilih Prabowo Subianto dalam bursa menteri kabinet periode 2024-2029. Dari total yang dipanggil, 16 di antaranya merupakan wajah lama yang berstatus sebagai menteri pemerintahan Joko Widodo-Maruf Amin.
Sinyal masuknya sejumlah menteri Presiden Jokowi ini sebelumnya telah diamini Prabowo. Ketum Gerindra ini mengatakan, para pembantu Presiden Jokowi akan diangkat kembali sebagai menteri dengan catatan memiliki kinerja bagus.
"Kalau kebetulan orangnya masih bagus, pasti kita akan minta untuk ikut lagi," kata Prabowo belum lama ini.
Berikut 14 nama menteri Presiden Jokowi yang dipanggil ke rumah Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan pada Senin, 14 Oktober 2024.
1. Airlangga Hartarto (Menteri Koordinator Bidang Perekonomian)
2. Tito Karnavian (Menteri Dalam Negeri)
3. Zulkifli Hasan (Menteri Perdagangan)
4. Pratikno (Menteri Sekretaris Negara)
5. Erick Thohir (Menteri BUMN)
6. Agus Harimurti Yudhoyono (Menteri Agraria dan Tata Ruang)
7. Bahlil Lahadalia (Menteri ESDM)
8. Dito Ariotedjo (Menteri Pemuda dan Olahraga)
9. Budi Gunadi Sadikin (Menteri Kesehatan)
10. Andi Amran Sulaiman (Menteri Pertanian)
11. Supratman Andi Agtas (Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia)
12. Sri Mulyani (Menteri Keuangan)
13. Rosan Roeslani (Menteri Investasi)
14. Saifullah Yusuf (Menteri Sosial)
15. Agus Gumiwang Kartasasmita (Menteri Perindustrian)
16. Sakti Wahyu Trenggono (Menteri Kelautan dan Perikanan).
Sumber: RMOL