Diduga Sentil Kaesang Pangarep Sewa Jet Pribadi Rp4 Miliar, Richard Lee: Tebak Usahanya Apa?

Diduga Sentil Kaesang Pangarep Sewa Jet Pribadi Rp4 Miliar, Richard Lee: Tebak Usahanya Apa?

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Dokter kecantikan Richard Lee menyindir Kaesang Pangarep yang diduga menyewa jet pribadi sebesar Rp4 miliar. Isu ini mencuat berawal dari Kaesang dan Erina diduga menyewa jet pribadi untuk pergi ke Amerika Serikat (AS).

Dalam unggahan video di unggahan Instagram pribadinya, Richard Lee membuat tebak-tebakan tentang sosok yang bisa menyewa private jet dengan harga Rp4 miliar. Meski tak menyebut namanya, namun diduga dia menyindir keras Kaesang.

"Kita main tebak-tebakan. Usaha apa yang pengusahanya masih muda baru berusaha nih ya tapi sudah bisa ke Amerika pakai jet pribadi sekali jalan Rp4 miliar, tebak usaha apa?" tulisnya Richard Lee.

Dibagian caption-nya, pria yang pernah berseteru dengan Kartika Putri ini menegaskan hanya bermain tebak-tebakan semata, bukan bermaksud menyindir Kaesang.

"Cuma tebak-tebakan," tulisnya.

Unggahan itu dibanjiri respon netizen. Mereka ramai-ramai mencibir Kaesang Pangarep yang dianggap sedang asyik foya-foya di AS di tengah panasnya aksi demonstrasi RUU Pilkada.

"Bukan usaha itu dok, itu anak presiden namanya Kaesang," tulis akun @winda*****_

"Usaha yang di usahain bapaknya dok," komentar akun @indon_bl****

"Usaha ngibulin rakyat," kata akun @npurnama******

"Usaha merebut Negara dengan dinasti politik." ungkap akun @sutom****

Keberangkatan mereka lantaran menantu Presiden Jokowi ini sedang menempuh studi S2 di University of Pennsylvania, Fakultas Social Policy and Practice (SP2). Lalu, ada pun salah satu netizen di akun X mengunggah tangkapan layar Instagram story Erina Gudono. Perempuan berusia 27 tahun ini mengunggah sebuah foto berupa jendela pesawat pada Rabu, 21 Agutus 2024 lewat Instagram Story-nya.

"USA here we go," tulis Erina Gudono.

Netizen menduga adik Gibran Rakabuming Raka dan Erina pergi ke AS menggunakan jet pribadi. Sebab, jendela pesawat tidak terlihat seperti jendela pesawat komersil pada umumnya.

"Also Erina Gudono update her story dari jendela pesawat yang diyakini itu bukan pesawat komersil. The irony," tulis netizen dengan akun X @aglioeoliopasta.

Dugaan netizen semakin kuat ketika kakak Erina, Nadya Sofia Gudono membagikan foto di area kokpit pesawat. Setelah ditelusuri, ditemukan bukti jendela pesawat itu cocok dengan jendela pesawat Gulfstream yang dibuat pada tahun 2021 dengan tail number N588SE.

Mengetahui hal itu, banyak netizen mengkritik keras Erina dan Kaesang lantaran menggunakan jet pribadi di tengah maraknya aksi demonstrasi RUU Pilkada yang dinilai merusak demokrasi dan konstitusi. Mereka dikecam karena menyewa jet pribadi dengan harga fantastis. Beredar kabar harga sewanya mencapai Rp2 miliar - Rp4 miliar.

Sumber: era
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita