Bacagub Mualem Bilang Akan Bangun Pengangguran di Aceh, Partai Aceh Beri Klarifikasi

Bacagub Mualem Bilang Akan Bangun Pengangguran di Aceh, Partai Aceh Beri Klarifikasi

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Viral di media sosial yang memperlihatkan pernyataan kontroversial dari calon Gubernur Aceh, Muzakir Manaf atau yang akrab disapa Mualem, ketika melakukan pendaftaran di Kantor Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh, pada Kamis (29/8/2024). 

Dalam pidatonya, Mualem menyampaikan pernyataan yang dianggap blunder oleh publik Aceh. "Jika kita terpilih nanti, insya Allah, kita akan bangun pengangguran semaksimal mungkin akan kita tingkatkan," katanya. 

Sontak, pernyataan itu langsung memicu reaksi keras dari masyarakat Aceh, terutama di platform media sosial seperti WhatsApp, TikTok, dan Instagram. Mereka menanggapinya dengan kritik dan sindiran tajam.

Sementara itu, Wakil Ketua Bappilu DPP Partai Aceh, Faisal Rizal Hasan, memberikan klarifikasi. “Harap tidak ada yang memelintir ucapan Mualem terkait 'meningkatkan' pengangguran. Maksud beliau sebenarnya adalah menekan angka kemiskinan dan pengangguran, bukan meningkatkannya. Kemungkinan besar ada kesalahan dalam teks,” kata Faisal lewat pernyataan tertulisnya pada Kamis malam (29/8/2024).

“Pada intinya, Mualem ingin menekankan pentingnya upaya mengurangi kemiskinan dan pengangguran di Aceh. Oleh karena itu, kami berharap tidak ada yang memperbesar masalah ini dan memperkeruh suasana,” tambahnya. 

Faisal berharap Pilkada Aceh kali ini mampu melahirkan pemimpin yang bisa mempersatukan semua golongan di Aceh, serta menghindari sosok-sosok yang mencoba mengambil keuntungan dari kesalahan kecil yang tidak disengaja.

Sumber:  lambeturah
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita