GELORA.CO - Seorang komentator politik dan juga filsuf, Rocky Gerung pernah membuka pandangannya tentang pernikahan.
Diketahui ia belum menikah hingga kini usianya menginjak 65 tahun. Disampaikan Rocky Gerung, ia memiliki pandangan sendiri.
Hal itu diungkap ketika menjadi bintang tamu di kanal YouTube Najwa Shihab yang tayang pada tahun 2023 lalu.
Pada kesempatan itu, intelektual publik Indonesia ini diberi pertanyaan oleh Najwa Shihab selaku host.
Dalam acara yang mengusung tema 'Susahnya Jadi Perempuan', jurnalis senior itu pun bertanya tentang hal yang kerap dirasa sensitif tersebut pada Rocky.
"Aku mau minta izin, terlalu personal enggak kalau aku nanya kenapa belum menikah sampai sekarang," tanya Najwa Shihab dikutip Hops.ID pada Rabu, 05 Juni 2024.
Ia pun menegaskan tidak apa-apa untuk tak menjawab jika pertanyaan tersebut dianggap terlalu sensitif dan enggan untuk dijawab.
"Kalau enggak mau jawab gak apa-apa," sambungnya.
Dihadiri oleh beberapa pesohor lain, Rocky mengungkap hal tersebut memang kerap dianggap aneh oleh sebagian orang.
"Kan orang anggap itu aneh," katanya.
"Aku enggak (menganggap itu aneh) hanya ingin tahu aja," balas Nana.
Pria yang juga seorang dosen itu mencoba meluruskan kata aneh yang diucapkannya.
Ia pun mempertanyakan basic dari pemikiran bahwa menikah adalah sebuah kebahagiaan dan hal yang normal.
"(Maksudnya) persepsi orang sampai sekarang saya gak tahu bagaimana jawabnya. Karena di belakang pertanyaan itu ada asumsi menikah itu adalah kenormalan. Menikah itu adalah kebahagiaan tuh, basisnya apa tuh?" jawab Rocky.
Bahkan ketika Anang Hermansyah yang saat itu juga menjadi bintang tamu menyinggung soal poligami, Rocky Gerung balik memberi pernyataan.
"Sekarang kalau lo (Anang) poligami saya enggak punya pasangan karena you poligami," cetus Rocky.
"Loh kan matematikamu tadi Tuhan menciptakan manusia berpasangan, berarti semuanya sama jumlahnya laki-laki dan perempuan. Sekarang you ambil empat saya gak dapat apa-apa," tambahnya.
Hal ini pun disambut riuh para tamu yang hadir saat itu. Anang Hermansyah pun menegaskan, tak semua pria mau poligami.
"Tapi kalau semuanya sepertinya berpasangan berdua-berdua, enggak ada yang perlu ngambil banyak (poligami)," ucap Anang.
Diketahui, Rocky Gerung masih betah melajang hingga kini usianya di kepala-6.***
Sumber: hops