GELORA.CO -Presiden terpilih Prabowo Subianto kembali blak-blakan menyatakan mendapat dukungan dari Presiden Joko Widodo saat maju sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.
Prabowo menuturkan, awalnya pernah ditanya seseorang, hendak maju atau tidak menjadi calon presiden pada Pilpres 2024. Menjawab itu, dia secara tegas menyatakan maju, bila didukung Jokowi.
“Waktu saya ditanya, mau maju atau tidak 2024 ini, saya terang-terangan mengatakan maju bila direstui dan didukung Pak Joko Widodo,” tegas Prabowo, pada sambutan halal bihalal keluarga besar PBNU, di Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Minggu (28/4).
Menteri Pertahanan RI itu juga menjelaskan, dia mau didukung Jokowi, karena ingin meneruskan pembangunan yang telah dilakukan selama ini.
“Kenapa, karena kita butuh kontinuitas, kita butuh komitmen keberlanjutan, hal-hal yang baik, investasi-investasi uang rakyat yang sudah demikian besar harus diamankan,” katanya.
Menurutnya, pembangunan yang selama ini dilakukan Jokowi perlu ada perbaikan, dan akan dilakukan di dalam kepemimpinannya.
“Apakah semuanya sudah bagus? Tentu tidak. Apa perlu perbaikan? Tentu perlu. Apakah perlu berinisiatif, berinovasi mencari solusi yang lebih cepat dirasakan rakyat, tentu harus kita lakukan,” tutupnya.
Sumber: RMOL