GELORA.CO - Putri bungsu Ridwan Kamil, Camillia Laetitia Azzahra yang saat ini menempuh pendidikan di luar negeri baru saja membagikan kabar mengejutkan bertepatan pada momen Ramadhan.
Camillia, akrab disapa Zara itu memutuskan untuk tak lagi mengenakan hijab atau kerudung. Kabar tersebut ia bagikan melalui unggahan di Instagram pribadinya, Jumat (5/4/2024).
Dalam postingannya, perempuan 19 tahun itu mengaku sudah melewati banyak pertimbangan dan diskusi panjang dengan pihak keluarga hingga akhirnya membuat keputusan melepaskan hijabnya.
"Hi semuanya, setelah banyak pertimbangan dan diskusi yang sangat amat panjang dengan keluarga aku, aku memutuskan untuk melepas kerudungku," ungkap Zara.
Meski begitu, Zara tak menutup kemungkinan suatu saat kembali memakai hijab kembali. Hanya saja, ia ingin hal tersebut muncul dari keyakinan diri sendiri.
"Jikapun aku berkerudung lagi, itu harus datang dari pencarian keyakinan oleh diriku sendiri, bukan oleh permintaan lingkungan atau orang lain. Ijinkan aku memulai perjalanan pencarian ini dengan caraku sendiri," kata Zara.
"Karena bagi aku secara personal, seorang Muslim yang adalah mereka yang melakukan syariat ajaran agama dari hati. Bukan soal penampilan tapi soal hati yang bersih," sambungnya.
Zara lantas merasa pengakuannya ini sebagai bagian dari usahanya untuk bersikap jujur. Ia juga meminta agar orang lain agar tidak berekspektasi tinggi terhadap dirinya.
"Aku tidak suka membohongi orang lain karena aku pun tidak suka dibohongi, maka dari itu, ini adalah cara aku untuk jujur. Jadi jangan berekspektasi terlalu tinggi terhadap aku," kata Camillia.
Zara kemudian menegaskan bahwa keputusan untuk melepas hijab adalah kemauan dari dirinya sendiri bukan karena paksaan dari orang lain
"Aku buka papaku, aku bukan mamaku, dan aku bukan kakakku. Tapi aku adalah gabungan mereka semua, semua didikan mereka selalu aku terapkan, dan aku adalah aku," ujar Camillia.
Minta Tak Salahkan Ridwan Kamil
Atas keputusannya melepas hijab, Zara meminta agar masyarakat tidak menghakimi kedua orang tuanya, Ridwan Kamil dan Atalia Praratya.
Menurutnya, selama ini kedua orang tuanya sudah berhasil mendidik dengan baik, hanya saja pilihan melepas hijab adalah pilihan dari dirinya sendiri.
"Jangan menyalahkan orang tua aku, mereka mendidik aku untuk menjadi perempuan cerdas, berkarakter, dan beragama. Ini semua adalah pilihanku sendiri, aku memilih momentum dimana orang tua aku sedang dalam masa tenang di dunia mereka dan juga bulan suci Ramadan," lanjut Zara.
Dalam postingan tersebut, Zara juga mengatakan jika ada yang tak suka dengan keputusannya melepas hijab, ia dengan senang hati meminta agar tidak lagi mengikutinya di Instagram.
"Untuk orang-orang yang tidak suka dengan keputusan aku ini, silakan unfollow saja," pungkas Zara.
Tuai Komentar Warganet
Postingan yang diunggah Zara menuai komentar pro kontra, terpantau saat ini postingan tersebut mendapat tujuh ribu lebih komentar.
Mayoritas warganet ikut menyayangkan keputusan Zara, namun ada banyak yang mendukung keputusannya.
Influencer Zhafira Aqyla juga ikut berkomentar, sebagai alumnus mahasiswa diaspora, ia tak memungkiri bahwa hidup di negara orang apalagi sebagai minoritas muslim memang tak mudah dan ada banyak sekali tantangan.
Ia kemudian mendoakan Zara menemukan kembali dalam perjalanan pencarian imannya.
"Semoga kamu menemukan Allah dan cinta-Nya lagi dan lagi dalam perjalanan pencarian imanmu, Zara. Iman tidak pernah mudah, apalagi sebagai minoritas Muslim, dan tantangan Anda sangat berbeda dengan tantangan di negara mayoritas Muslim.
Saya mengakui hal itu dan saya mengakui kebutuhan Anda untuk berhenti sejenak, bernapas, merenung, dan berpikir. Allah akan terus menjaga hatimu dan membimbingmu InsyaaAllah, karena Dialah sebaik-baik perencana. Sebagaimana tercantum dalam Al-Baqarah 256: “Jangan ada paksaan dalam beragama," tulis @zhafiraiha di kolom komentar.
Sebagai informasi, saat ini Zara tengah menempuh pendidikan S1 jurusan Arsitektur di Newcastle University.
Zara sebelumnya berhasil masuk ITB tanpa tes dan sudah berkuliah di sana selama setahun, namun ia melepas begitu saja.
Zara memang selama ini mempunyai mimpi bisa berkuliah di Universitas impiannya dan kini perempuuan 19 tahun itu berhasil meraih impiannya.
Sumber: tribunnews