Ikut Kawal Pemilu 2024, Rhoma Irama: Untuk Menegakkan Amar Ma'ruf Nahi Mungkar

Ikut Kawal Pemilu 2024, Rhoma Irama: Untuk Menegakkan Amar Ma'ruf Nahi Mungkar

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO -Raja Dangdut Rhoma Irama bersama Rhomais, Forsa, dan elemen organisasi lainnya menyatakan sikap akan ikut mengawal pemilu 2024 untuk memastikan berjalan dengan jujur, adil, dan tidak terjadi kecurangan. 
 
Bagi Rhoma Irama, memastikan pemilu berlangsung jujur, adil, dan transparan merupakan suatu keharusan untuk dilakukan. Sebab, hal itu menjadi bagian dari upaya menegakkan amar ma'ruf nahi mungkar yang memang diperintahkan oleh agama yang diyakininya. 
 
"Dengan dasar amar ma'ruf nahi mungkar sesuai perintah Allah, kita sebagai warga bangsa wajib melakukannya demi tegaknya keadilan untuk bangsa dan negara," kata Rhoma Irama di Studio Soneta Record di daerah Cilodong, Depok, Jawa Barat, Kamis (22/2).
 
Setidaknya ada 4 poin pernyataan sikap yang disampaikan Rhoma Irama dan Rhomais dalam kesempatan itu. Pertama, mengawasi perhitungan suara di KPU supaya berjalan jujur dan adil serta tidak terjadi kecurangan seperti adanya penggelembungan suara dan lain-lain.
 
Kedua, meminta masyarakat untuk tidak takut menyampaikan bukti-bukti kecurangan pemilu apabila memang terjadi di lapangan. Termasuk penyalahgunaan bansos, politik uang, dan adanya tekanan dari pihak lain.
 
 
Ketiga, apabila memang terbukti terjadi adanya kecurangan dalam pemilu 2024, Rhoma Irama meminta Bawaslu, Mahkamah Konstitusi, bahkan DPR untuk bersikap tegas mengambil keputusan yang adil.
 
Keempat, meminta kepada pemimpin dan para tokoh bangsa untuk menggunakan hati nurani dan akal sehat mereka dalam melangkah dengan menempatkan etika dan moral sebagai nilai-nilai yang penting dalam kebijakan publik.

Sumber: jawapos
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita