AHY dan Moeldoko Salaman, Pengamat : Biasa!

AHY dan Moeldoko Salaman, Pengamat : Biasa!

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO -Pertemuan dan salaman antara Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan KSP Jenderal (Purn) Moeldoko sebelum rapat kabinet di Istana Negara bukan indikasi hubungan mereka membaik.

Menurut analis politik dari Universitas Esa Unggul Jamiluddin Ritonga, pertemuan dan sikap politisi di dunia politik merupakan hal yang biasa.




“Di dunia politik, pertemuan dan bersalaman sesama pihak yang bermusuhan merupakan hal biasa. Hal itu juga berlaku bagi AHY dan Moeldoko,” ucap Jamiluddin kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (26/2).

Ia menambahkan meski AHY dan Moeldoko tampak tak ada masalah, namun jauh dari lubuk hati keduanya, tidak ada hubungan yang baik antar keduanya.

“Sesama politisi hal biasa saling bertemu dan tertawa lepas, namun perilaku demikian bukan gambaran hubungan membaik,” ujarnya.

“Sikap dan perilaku seperti itu bisa saja hanya untuk konsumsi publik,” tutupnya.

Sumber: RMOL
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita