Tak Masalah Jokowi Absen, Jubir: PDIP Tidak Lahir Karena Satu Tokoh

Tak Masalah Jokowi Absen, Jubir: PDIP Tidak Lahir Karena Satu Tokoh

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO -PDI Perjuangan tidak masalah Presiden Joko Widodo absen dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51 yang digelar di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, pada Rabu (10/1).

Meski begitu, PDIP tetap menghormati absennya kepala negara yang berkegiatan di luar negeri pada hari lahir partai berlambang banteng moncong putih.




Demikian disampaikan Jurubicara HUT ke-51 PDIP, Chico Hakim saat jumpa pers di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (10/1).

"Kita menghormati apa yang telah menjadi agenda Presiden Jokowi untuk bangsa dan negara ini. Dan itu yang lebih tinggi daripada segalanya,” kata Chico.

Chico juga menilai biasa saja jika tidak ada karangan bunga ucapan dari Presiden Jokowi di HUT ke-51 PDIP. Sebab, kata dia, PDIP lahir berkat kontribusi dan peran banyak tokoh dan rakyat Indonesia.  

"PDIP bukan lahir karena salah satu tokoh atau dua tokoh saja, apalagi tokoh yang baru bergabung sekian puluh tahun dan lain-lain," pungkasnya.

HUT ke-51 PDIP tahun ini dirayakan dengan sederhana, khidmat, dan dilaksanakan secara hybrid.

Tercatat sebanyak 1,2 juta pengurus; 128 anggota DPR RI; 418 DPRD Provinsi; 2874 DPRD Kab Kota; 131 Kepala Daerah; 124 wakil kepala daerah dan 32 ribu Caleg akan meramaikan perayaan HUT ke-51 PDIP.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri akan memberikan pidato politik pada HUT ke-51 PDIP hari ini.

Pembukaan akan dimulai sekitar jam 10.00 WIB di Sekolah Partai dan dilanjutkan dengan syukuran di RT/RW secara serentak pada jam 16.00 WIB.

Sumber: RMOL
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita