Mahfud MD Sebut Orang Demo Bawa-bawa Agama Tak Melulu Radikal, tapi Soal Ketidakadilan

Mahfud MD Sebut Orang Demo Bawa-bawa Agama Tak Melulu Radikal, tapi Soal Ketidakadilan

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Menkopolhukam Mahfud MD menyinggung soal orang radikal tak selamanya karena anti-agama lain. Bisa jadi karena mereka merasa ada yang tak adil dalam kehidupannya. 

"Nah yang terpenting sebenarnya yang sering ikut dalam gerakan radikal yang masif itu sebenarnya tidak sepenuhnya karena anti-agama lain," kata Mahfud di Gereja GBI Kota Medan, Minggu (14/1). 

Ia menyebut, apabila ada demonstrasi mengatasnamakan agama tak melulu mereka termasuk radikal. 

"Menurut pengamatan saya banyak orang misalnya ikut-ikutan demo. Dengan sikap sangat keras dan membawa nama agama. Sebenarnya Mereka itu bukan karena soal agama," katanya.

"Tapi soal ketidakadilan. Mereka sebenarnya yang sudah biasa-biasa saja menerima perbedaan, tapi melihat ketidakadilan di sekitar kita lalu ikut protes terhadap kelompok radikal itu," sambung dia.

Oleh karenanya, kunci dari meminimalisasi atau menghilangkan radikalisme adalah menjamin keadilan bagi semua pihak. Termasuk juga keadilan ekonomi. 

"Oleh sebab itu menurut saya kuncinya ke depan itu adalah bagaimana membangun keadilan.
 Menegakkan hukum dengan baik dan itu akan memberikan pintu bagi pembukaan pintu kemajuan di bidang ekonomi," katanya.

"Karena terkadang orang-orang yang miskin termarginalkan itu kalau pilihannya demo, lalu ikut-ikut yang radikal," tutup dia.

Sumber: kumparan
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita