GELORA.CO - Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo turut berkomentar soal rencana penjajakan komunikasi politik dengan pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, dalam menghadapi Pilpres 2024 putaran kedua.
Diakui Ganjar, selama ini pihaknya menjalin komunikasi yang baik dengan Anies dan Cak Imin, juga pendampingnya cawapres Mahfud MD. Terlebih, mereka adalah alumni Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta.
Saat ini, Ganjar dipercayakan sebagai Ketua Umum Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (Kagama), periode 2019-2024.
"Saya, Cak Imin, Mas Anies, dan Prof Mahfud, kami berempat kuliah di UGM, ketua alumninya saya. Kalau bercerita soal komunikasi, kami berempat sangat biasa berkomunikasi," kata Ganjar dalam keterangannya, Sabtu (13/1).
Mantan Gubernur Jawa Tengah itu menyatakan, para alumni UGM telah mengetahui gaya komunikasi di antara mereka dan semuanya menginginkan dalam keadaan baik, meski berkompetisi pada Pilpres 2024.
"Teman-teman yang pernah kuliah di UGM Yogyakarta, pasti sudah tahu style kami seperti apa. Oh ini lagi serius, bercanda, ini kode-kode begitu biasa. Jadi, kita semuanya baik-baik," pungkasnya
Sumber: RMOL