Satu orang ditangkap Minggu (28/1/2024) malam saat hendak melarikan diri ke Jakarta. Dua lainnya diringkus di wilayah Kabupaten Karanganyar.
Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto menjelaskan, tiga orang itu langsung dibawa ke Mapolda Jateng.
Dari tiga orang yang ditangkap polisi, satu orang merupakan pelaku penembakan, sedangkan dua lainnya diduga turut serta atau membantu pelaku utama.
“Kami masih kembangkan untuk mencari pelaku lainnya," kata Satake, Jumat (29/1/2024).
Terkait identitas para pelaku, Satake mengatakan segera diungkap.
Terpisah, Humas Laskar Umat Islam Surakarta Endro Sudarsono menjelaskan, informasi yang diterimanya, salah seorang pelaku penembakan merupakan pecatan anggota TNI.
Diketahui, dalam peristiwa penembakan tersebut menewaskan Yudha Bagus Setiawan (36), korban merupakan anggota Ormas Islam BrigadeUmar bin Khattab. Saat kejadian warga Desa Bendan, Kecamatan Banyudono, Kabupaten Boyolali itu hendak membubarkan judi sabung ayam di Desa Tohudan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar.
Sumber: jawapos