GELORA.CO - Kediaman aktivis Rocky Gerung yang berada di kawasan Sentul di Desa Bojongkoneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor digeruduk massa, Minggu (6/8/2023).
Pantauan TribunnewsBogor.com, massa unjuk rasa ini berkumpul di depan gerbang pintu masuk rumah Rocky Gerung.
Pendemo tersebut menyampaikan aspirasinya melalui spanduk yang bertuliskan Rocky Gerung segera ditangkap.
Tidak hanya itu, massa juga melempar tomat, telur, hingga ayam hitam ke area dalam rumah Rocky Gerung.
Massa unjuk rasa tersebut mengaku berasal dari relawan Jokowi dan elemen masyarakat.
"Gerakan nasional tangkap Rocky Gerung. Harapan kita gak ada yang lain, kita minta kepada Bapak Kapolri untuk segera menangkap Rocky Gerung," kata penanggung jawab acara, Gus Soleh.
Mereka melakukan unjuk rasa mulai pukul 14.00 WIB. Namun, 30 menit kemudian massa membubarkan diri.
Massa unjuk rasa mengancam akan menggelar aksi lanjutan di rumah Rocky Gerung yang lainnya.
"Kami tidak akan berhenti pada kegiatan hari ini saja. Tapi kami akan terus berlanjut sampai Rocky Gerung ditangkap," kata Bayutami Samiamalia, inisiator aksi, sebagaimana dikutip dari TribunnewsBogor.com, Minggu (6/8/2023).
Massa yang mengaku dari relawan Jokowi dan elemen masyarakat ini berencana akan menggelar unjuk rasa di rumah Rocky Gerung yang berada di Pasar Minggu.
Sumber: tribunnews