Elektabilitas Prabowo Makin Meroket, Ganjar dan Anies Melempem

Elektabilitas Prabowo Makin Meroket, Ganjar dan Anies Melempem

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Tingkat keterpilihan atau elektabilitas Prabowo Subianto unggul jauh dari Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.

Hal itu terlihat pada hasil survei terbaru yang dilakukan Survei dan Polling Indonesia (SPIN).

Direktur SPIN, Igor Dirgantara, mengatakan posisi Prabowo berada di atas angin ketimbang dua pesaingnya. Bahkan, selisih elektabilitas Prabowo dengan Anies di angka 20 persen.

“Responden yang memilih Pak Prabowo sebesar 41,7 persen lalu diikuti Ganjar di posisi kedua 30,3 persen, lalu Anies di posisi ketiga dengan 21,0 persen,” kata Igor saat menggelar rilis virtual bertajuk “Perkembangan Elektabilitas Capres Agustus 2021 hingga Juli 2023 (Simulasi 3 Capres), Jumat (4/8/2023).

Dari angka tersebut, Igor menyebut masih ada 7 persen suara yang masih belum menentukan pilihan. Angka tersebut dinilai masih berpotensi terbagi ke tiga bakal capres yang akan bersaing.

Igor menjelaskan, secara umum tren elektabilitas Prabowo terus meroket sementara Ganjar dan Anies cenderung stagnan. Sejak Agustus 2021 sampai Juli 2023, elektabilitas Prabowo meningkat sebesar 13,1 persen, Anies 0,9 persen, dan Ganjar 3,5 persen.

Survei SPIN ini dilakukan pada periode 15-25 Juli 2023 dengan menggunakan teknik multi stage random sampling yang tersebar di 34 Provinsi Indonesia dengan total responden 1230. 

Sementara margin of error level confidence kurang lebih 2,8 persen pada tingkat kepercayaan sebesar 95 persen.[]

Sumber: akurat
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita