Tebet Eco Park Karya Anies Menangkan Design of The Year 2023, Geisz: Ada yang Mau Renovasi?

Tebet Eco Park Karya Anies Menangkan Design of The Year 2023, Geisz: Ada yang Mau Renovasi?

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Relawan Anies Baswedan, Geisz Chalifah mengungkapkan Tebet Eco Park memenangkan penghargaan bergengsi Internasional, Design of The Year 2023.

Penghargaan taman besutan Anies Baswedan itu bukan pertama kalinya, sebelumnya Tebet Eco Park juga meraih penghargaan Gold Award di ajang Singapore Landscape Architecture Award 2022 dalam kategori Taman dan Rekreasi.

"Kembali Torehkan Prestasi. Tebet Eco Park menangkan design of the year 2023," ucap Geisz Chalifah dikutip WE NewsWorthy dari Twitter pribadinya, Kamis (13/7).

Sehingga ia pun menantang pihak lain untuk melakukan renovasi ulang terhadap Tebet Eco Park, dan ini disinyalir sebagai sindiran wacana renovasi Jakarta International Stadium (JIS).

"Ada yang mau renovasi ulang untuk ganti tanaman, ganti rumput dll? Silahkan saja. Tukang Rumput,  PEDAGANG Pohon bisa dibawa untuk menyalahkan lalu naruh nama kang renovasi disitu," ujarnya.

Sebelumnya, Tebet Eco Park yang dibangun pada masa kepemimpinan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meraih penghargaan President Design Award Singapore.

“Baru saja diumumkan: Selamat kepada Tebet Eco Park, Design of The Year di President*s Design Award 2023!,” tulis Instagram DesignSingapore Council pada Rabu(12/7/2023).

Anton Siura pendiri Siura Studio yang merancang Tebet Eco Park mengatakan ketika taman dibuka banyak respon positif yang didapatkan, terlebih satu tahun setelahnya.

“Ketika Taman ini dibuka pada April 2022 kami menerima banyak sekali respon positif dari banyak komunitas dan pemerhati desain, dan ini membuka mata pemerintah apa yang dibutuhkan masyarakat terkait bagaimana taman yang baik untuk semua khususnya di Jakarta,” jelasnya dikutip dari Okezone.

“Apalagi setelah setahun kami kunjungi kembali dan kami melihat taman ini berkembang dengan amat luar biasa baik itu dari sisi ekologinya maupun kemampuannya untuk menjadi ruang ketiga yang setara bagi semua,” tandasnya.

Sumber: newsworthy
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita