Jelang Pilpres Baru Atasi Pungli, Sikap Ganjar Pranowo Disoroti: 10 Tahun Ngapain Aja Coba?

Jelang Pilpres Baru Atasi Pungli, Sikap Ganjar Pranowo Disoroti: 10 Tahun Ngapain Aja Coba?

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO -Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo baru-baru ini mengambil tindakan tegas dalam memberantas pungutan liar alias pungli di sejumlah sekolah di Jawa Tengah (Jateng). Paling santer dibicarakan adalah tindakannya di SMKN 1 Sale, Kabupaten Rembang.

Sosok tersebut membebastugaskan kepala sekolah dari lembaga pendidikan tersebut dari jabatannya setelah terbukti menarik pungli dari siswa. Banyak orang memuji hal tersebut namun tak sedikit pula yang justru keheranan dengan sikapnya itu.

Penggiat media sosial, David Usman misalnya, ia mempertanyakan mengatakan Ganjar baru sekarang ini mulai coba menunjukkan sikap tegas untuk mengatasi pungli dalam institusi pendidikan di Jateng.


Hal ini dicurigai olehnya lantarkan sosok tersebut merupakan salah satu bakal calon presiden yang akan tampil dalam pesta demokrasi di 2024. Ia menduga langkah tegasnya ini hanyalah pencitraan semata.


"Tugas dua periode dikebut beberapa bulan menjelang pendaftaran Capres/Cawapres. 10 tahun ngapain aja coba?" tegasnya melalui akun @dapitnih, dikutip Kamis (13/7).

Sebelumnya, Ganjar Pranowo memutuskan untuk bebas tugaskan Kepala Sekolah SMKN 1 Sale. Hal ini menyusul sosok tersebut telah terbukti menarik pungli dari siswanya.


"Dia kita bebas tugaskan. Kemudian kita melakukan pengecekan dan minta (uang tarikan) untuk dikembalikan," kata Ganjar di Kabupaten Sukoharjo, Selasa (11/7)

Sumber: suara
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita