Waduh! Ternyata Ini Alasan Luhut Endorse Cawapres untuk Anies: LBP Cemas…

Waduh! Ternyata Ini Alasan Luhut Endorse Cawapres untuk Anies: LBP Cemas…

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Tampaknya Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh belakangan intens menjalin komunikasi dengan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan.

Usai pertemuan di London akhir tahun 2022 lalu, Surya Paloh dan Luhut juga kedapatan beberapa kali bertemu setelahnya.

Terbaru, dua politikus senior yang diketahui sudah berteman sejak lama itu juga bertemu di Wisma Nusantara, Jakarta, pada Jumat 5 Mei 2023.

Sempat beredar pemberitaan bahwa Luhut menyodorkan sejumlah nama untuk menjadi calon wakil presiden bagi Anies Baswedan atau bisa dikatakan endorsement.

Diungkap oleh Luhut, sebenarnya Surya Paloh lah yang meminta pendapatnya soal cawapres Anies. “Pak Surya tanya saya, ya saya jawab. Ya kan saya ditanya, saya jawab,” kata Luhut.

Hal tersebut dikomentari oleh kebanyakan pengamat politik tak terkecuali Rocky Gerung. Menurut Rocky, Luhut cemas akan sosok cawapres Anies.

“LBP pun cemas dengan keadaan kalau Anies nggak cepat-cepat dapat cawapresnya,” ujar Rocky, dikutip WE NewsWorthy dari kanal YouTube R66 Newlitics pada Senin (8/5/2023).

Rocky menilai Luhut turut cemas nama cawapres yang diunggulkannya tidak masuk radar kandidat cawapres bagi Anies.

“Tapi dia (Luhut) itu cemas kalau cawapresnya itu tidak di masuk daftar yang ada di kepala,” ujar ahli ilmu filsafat ini.

Sejak dipastikan mendapat dukungan dari tiga partai yaitu Partai NasDem, Partai Demokrat, dan PKS, sosok cawapres Anies belum ditentukan hingga hari ini. Ketiga partai yang membentuk Koalisi Perubahan untuk Persatuan telah sepakat menyerahkan wewenang soal cawapres tersebut kepada Anies.

Sumber: newsworthy
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita