Mobil RI 1 Jokowi Diduga Nyangkut di Jalan Rusak Lampung, Warga Ngakak: Apalagi Kita Pak Tiap Hari Lewat

Mobil RI 1 Jokowi Diduga Nyangkut di Jalan Rusak Lampung, Warga Ngakak: Apalagi Kita Pak Tiap Hari Lewat

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO -lPresiden Jokowi meninjau jalan rusak dan berlubang di Provinsi Lampung yang sangat viral di media sosial belakangan ini. Jokowi dan rombongannya mengecek jalanan rusak tersebut pada Jumat (05/05/2023).

Pada kesempatan tersebut, begitu banyak momen yang menyita atensi publik. Salah satunya ketika mobil RI 1 yang ditumpangi Jokowi itu diduga nyangkut di jalanan rusak.

Mobil RI 1 memang terlihat kesulitan untuk melewati jalan di Lampung. Namun, mereka tetap menerjang dan melaju dengan kecepatan rendah.

Namun dalam video viral kali ini, mobil RI 1 terlihat berhenti di tengah jalan dan dikerubungi oleh rombongan Jokowi.

Mobil RI 1 tersebut diduga anjlok ke dalam jalan yang berlubang dan tersangkut di sana. Hal itu dikabarkan oleh sejumlah warga dalam video yang menyampaikan bahwa mobil yang ditumpangi Jokowi nyangkut.


"Nyangkut pak," ucap salah satu warga di sekitat lokasi dalam video yang diunggah oleh akun @vhi*** di Twitter, Jumat (05/05/2023).

Selain itu, Jokowi senditi terlihat seperti hendak keluar dan turun dari mobil namun entah mengapa kembali masuk hingga membuat warga heboh.


"Pak turun turun. Nyangkut gais mobilnya pak gimana ya, dorong," ujar warga.

Hingga akhir video, mobil RI 1 tersebut terliaht berhenti dan tak kunjung bergerak. Sementara itu, Jokowi yang mulanya hendak turun dari mobil pun kembali menutup pintu dan tak lagi menampakkan batang hidungnya.


Diduga nyangkut, warga yang melihat kejadian itu justru tertawa lantaran Presiden Jokowi merasakan apa yang mereka rasakan selama ini dengan kondisi jalanan rusak.


"Apalagi kita pak tiap hari lewat sini hahaha," celetuk warga yang diduga juga merekam video tersebut.

Unggahan video itu seketika viral lantaran mobil Jokowi diduga nyangkut dan membuat publik heboh.

Selain itu, warganet pun langsung ramai meninggalkan beragam tanggapan mereka di kolom komentar.

"Waw kejadian langka. Harusnya rakyat Lampung foto dan cetak jadi photo besar di area situ. Sebagai pengingat jalan rusak, "Presiden pernah nyangkut di sini","tulis @Mud***.

"Plis pak Jokowi sakit pinggang pulang-pulang kasihan. Mana masih jauh lagi tuh perjalanan," imbuh @pun***.

"Ngaco banget sih jalanannya nggak kebayang yang tiap hari lewat situ," komentar @ade***.

"Epic sih ini, Lampung emang nggak ada obat wkwkkw," sahut @Xx***.

Sumber: suara
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita