GELORA.CO -Kritikan pedas dilayangkan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati kepada oknum-oknum pegawai Beacukai, Imigrasi, dan Pajak.
Sebab, oknum yang melakukan korupsi itu tentu sudah mencederai hati rakyat banyak. Dia pun meminta oknum-oknum itu untuk segera insaf sebelum berakhir di bui.
Dikutip dari halaman Facebook @Mata Njawa, Senin 8 Mei 2023. Kritik pedas Megawati itu diawali dengan pernyataan soal kondisi Indonesia yang merdeka.
"Ini negara udah enak banget. Kita ini merdeka, tau nggak? Enak aja kalau bisa korupsi segala," papar Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri saat membuka seminar Pembangunan Bali Masa Depan, 100 Tahun Bali Era Baru, di Seminyak, Bali, Jumat 5 Mei 2023.
Dia pun menyoroti soal Instasi pelayanan publik yang dikenal sebagai Instasi basah. "Siapa sih enggak tahu Pajak, Imigrasi, Bea Cukai? Siapa? Rafael! Saya tuh sampe ketawa.
Kita disuruh bisa saban hari suruh daftar tuh LHKPN. Lah suruh wong bikin segini biar ntar kalo ada gini ada kecurigaan apa. Gile. Tau-tau si Rafael muncul. Duarrr," paparnya.
Dia juga bercerita saat dirinya menjadi wakil presiden. Di sana akhirnya tahu di mana instansi yang masuk kategori basah dan kering.
"Kan banyak orang baik, kan saya tanya, kalau daerah kering itu yang mana? Yang ini, ini, bu. Kalau yang basah yang mana? Yang imigrasi, bea cukai, pajak. Saya bilang, pantes ya, makanya banyak keren-keren gitu. Duitnya dari mana ya?" tukasnya. ***
Sumber: suara