Agak Lain! Urutan Saf Sholat Idul Fitri di Ponpes Al Zaytun berdasarkan Jabatan? Wanita Campur Laki-laki

Agak Lain! Urutan Saf Sholat Idul Fitri di Ponpes Al Zaytun berdasarkan Jabatan? Wanita Campur Laki-laki

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Warganet dihebohkan dengan postingan foto sholat Idul Fitri di Masjid Rahmatan Lil Alamin Ponpes Al Zaitun, Indramayu, pada Sabtu 22 April lalu.

Pasalnya, jamaah perempuan bercampur di saf laki-laki. malah dikabarkan urutan saf sholat Idul Fitri di Ponpes Al Zaytun berdasarkan jabatan.

Pada video yang beredar di sosmed, terlihat seorang wanita berada di saf depan dan di antara pada lelaki. Warganet pun tak habis pikir dengan pelaksanaan sholat di Ponpes Al Zaytun.

Banyak warganet yang protes dengan cara sholat jamaah di Ponpes Al Zaytun.

"Gak ada ceritanya perempuan (sholat) di depan, bos," tulis satu warganet.

"Sholat sesuai struktur jabatan," komentar akun lainnya.

Menurut Penulis buku, Van Bruinessen, Al Zaytun ialah pesantren yang didirikan oleh Syekh AS Panji Gumilang alias Abu Toto di Indramayu, pada tahun 1989.

Van Bruinessen menyebut, bahwa Al Zaytun adalah salah satu pesantren besar di Indonesia, dengan jumlah santri yang mencapai ribuan orang.

Di sana pihak Ponpes menawarkan pendidikan Islam yang mengajarkan tentang ajaran salafiyah dan mempromosikan pengamalan sharia secara ketat.

Van Bruinessen juga membeberkan bahwa Pesantren Al Zaytun punya hubungan yang kontroversial dengan gerakan radikal NII palsu.

Beberapa pengurus Pesantren Al Zaytun diduga punya keterlibatan dengan NII dan sebagian besar santri di pesantren juga berasal dari keluarga yang terkait dengan NII.

Van Bruinessen menyoroti bahwa Pesantren Al Zaytun punya program pendidikan yang modern, dengan menekankan penggunaan teknologi informasi dan komunikasi dalam pembelajaran.

Program tersebut diharapkan bisa membantu, untuk meningkatkan kualitas pendidikan di pesantren Al Zaytun.

Secara keseluruhan, tulisan Van Bruinessen memberi gambaran singkat, tentang pesantren Al Zaytun, sebagai pesantren yang terkenal di Indonesia, namun memiliki keterlibatan dengan gerakan radikal NII.

Itulah kabar sholat idul Fitri di Ponpes Al Zaytun yang tengah viral disebut saf sholat diatur berdasarkan jabatan.

Sumber: ayobandung.
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita