GELORA.CO -Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Al Muniroh Jepara KH Rofiq Malik wafat saat mengisi pengajian Maulid Nabi Muhammad SAW.
KH Rofiq Malik wafat di atas panggung pada acara wisuda santri, Rabu (8/3/2023) pukul 22.00 WIB. Peristiwa itu terekam kamera dan videonya viral.
KH Rofiq meninggal setelah selesai melakukan ceramah dan akan memimpin sholawatan kepada ribuan jamaah di Ponpes Al Muniroh di Desa Blingoh, Kecamatan Donorjo, Kabupaten Jepara.
Almarhum sempat memberikan tausyiah tentang tempat terbaik menurut Allah SWT.
"Bumi ini tempatnya Allah, tapi Allah punya pilihan di antaranya beberapa tempat. Majelis taklim, pondok pesantren, majelis zikir itu menjadi pilihan Allah yang membawa barokah," kata KH Rofiq Malik dalam tayangan video yang beredar.
Dari sejumlah tayangan video, KH Rofiq Malik bersemangat saat dakwah. Saat hendak rebana yang mengiring sholawatan dimulai, kondisinya terlihat mulai lemas.
"Sholli 'ala Muhammad," teriak KH Rofiq Malik sebelum tubuhnya ambruk di panggung.
Sejumlah orang yang berada di sekitar kemudian bergegas menolong. Ia diangkat orang-orang sekelilingnya dalam kondisi lemas dan tidak berdaya.
Namun, Allah SWT punya kehendak lain. KH Rofiq Malik dinyatakan meninggal dunia.
Selain pengasuh Ponpes Al Muniroh Jepang, KH Rofiq Malik merupakan Wakil Rais MWC NU Donorojo.
Video viral ini mendapat respons dari warganet yang berduka dengan meninggalnya almarhum.
"Innalillahi wainnailaihi rajiun. Semoga allah memberikan Ampunannya serta tempat terbaik untuk KH Ahmad Rofiq Malik. Dari dulu pengen bgt salaman sama beliau. Sampe sekarang blm kesampean. Tapi terimakasih atas ilmunya dari lewat dakwah beliau yang saya dengarkan. Semoga bermanfaat untuk saya dan semua yang pernah mendengarkan dakwah beliau," tulis @desi.andaresta.
"Kematian yang sungguh diidam-idamkan seluruh kaum muslimin, ending yg sangat indah dan mulia, lahul fatihah untuk beliau," komentar @arsap.19.
"Innalilahi wa innailaihi roji'un, Semoga almarhum KH Ahmad Rofiq Malik ditempatkan disisi Allah SWT dan ditempatkan bersama-sama orang beriman, semoga Husnul khatimah. Aamiin ya Allah," tulis @raypermana_real.
Sumber: suara