GELORA.CO - Pemilihan Presiden (Pilpres) baru akan dilakukan pada tahun 2024 mendatang. Namun publik sudah banyak yang memprediksi kombinasi pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).
Bakal calon presiden (Bacapres) dari koalisi perubahan, Anies Baswedan, dipercaya akan memenangkan Pilpres jika Ganjar Pranowo tidak maju dalam kontestasi.
Demikian analisis yang disampaikan Direktur PARA Syndicate, Ari Nurcahyo, saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (1/3).
"Kalau Anies lawan Prabowo sudah pasti menang, Anies karena pemilih Prabowo sudah direbut Anies," kata Ari.
Sebaliknya, kalau Ganjar melawan Prabowo Subianto yang notabene Ketua Umum Partai Gerindra, Ari berpendapat, sudah pasti dimenangkan Ganjar yang merupakan kader PDI Perjuangan.
Hal ini disebabkan pendukung Prabowo sudah terpecah. Di mana 50 persen lari ke Anies Baswedan dan sisanya beralih ke Ganjar.
"Lalu kalau Anies lawan Ganjar peluang Ganjar besar. Karena Ganjar mengambil semua pemilih Jokowi dan Ganjar mengambil sebagian pemilih Prabowo di 2019," tandasnya.
Sumber: rmol