Viral Video Debt Collector Bentak-bentak Polisi saat Ambil Mobil Selebgram

Viral Video Debt Collector Bentak-bentak Polisi saat Ambil Mobil Selebgram

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Sebuah video yang dibagikan akun TikTok @clarashintareal, viral di media sosial soal penarikan mobil oleh pasukan Debt Collector (DC).

Dalam video tersebut, Clara yang merupakan selebgram, merupakan korban langsung penarikan mobil oleh beberapa orang debt collector di sebuah apartemen di kawasan Jakarta Selatan.

Namun yang jadi viral bukan karena tarik-menarik atau perdebatan antara DC dengan Clara dalam proses yang dipenuhi emosi dan nada bicara tinggi tersebut. Melainkan sosok polisi yang tak dihargai oleh kawanan DC tersebut.

Clara Shinta menyebut peristiwa itu terjadi di Apartemen, Tebet, Jakarta Selatan, pada 8 Februari 2023.”Itu Apartemen Cassa grande, sekitar jam 1 siang. Tanggal 8 Februari,” ujar Clara Shinta saat dikonfirmasi, Jakarta Selatan, Senin (20/2/2023).

Saat itu Clara Shinta meminta debt collector untuk menunggu keluarganya sekiar 1 jam untuk hadir. Alasannya ia takut jika penagihan ini hanya modus.

“Kayak yang di video itu karena polisinya ngarahin ke polsek, itu aku minta 1 jam untuk nunggu keluargaku dateng, surat ini bener apa enggak. Karna sekarang banyak modus tiba-tiba ngaku debt collector,” ungkapnya.

Ia menyebutkan, saat polisi hendak membawa debt collector ke polsek untuk melakukan mediasi, namun debt collector tersebut menolak, bahkan membentak polisi.

“Debt collectornya gak mau ke polres makanya ada bentak-bentak polisi itu. Intinya polisi nya dibentak karna mengarahkan kami untuk ke polsek tapi debt collectornya nya engga mau,” paparnya.

Hingga akhirnya para debt collector berhasil membawa pergi mobil Clara dan meninggalkan Clara dengan petugas kepolisian, serta petugas pengamanan apartemen.

Clara menyebut sebelum kejadian yang direkam itu, apartemen tempatnya tinggal sudah dikepung oleh pasukan DC.

“Siang-siang waktu setelah nganter anak saya tiba-tiba ada debt collector 30 orang ini menurut info dari pihak apartemen nya. Jadi kan pintu apartemen ini banyak banget, ada yang ngambil mobil, ada yang teriak-teriak,” lanjutnya.

Atas kejadian tersebut Clara Shinta mengaku akan melporkan kasus tersebut ke Polda Metro Jaya.”Rencananya hari ini mau buat laporan,” tandasnya.

Sumber: inilah
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita