Nah Loh! Prabowo Ternyata Ogah Ungkit Masa Lalu, Sandiaga Malah Sebut Perjanjian Politiknya dengan Anies

Nah Loh! Prabowo Ternyata Ogah Ungkit Masa Lalu, Sandiaga Malah Sebut Perjanjian Politiknya dengan Anies

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno menggegerkan publik karena menyebut dulu ada perjanjian atau kontrak politik di antara Ketum Gerindra Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.

Namun siapa sangka, Prabowo ternyata enggan untuk mengungkit-ungkit masa lalu. Hal itu diungkapkan oleh Wasekjen DPP Partai Gerindra Andre Rosiade.

Andre menyampaikan bahwa Prabowo berpesan kepada kader Gerindra untuk tidak perlu mengungkit masa lalu atau jasa di masa lampau.

Oleh karena itu, kader Gerindra sendiri sekarang tengah berfokus untuk menyukseskan Prabowo di Pilpres 2024 supaya menang.


"Yang jelas kalau kami dari Partai Gerindra fokus kami sekarang bagaimana memenangkan pak Prabowo, tidak mau mengungkit-ungkit hal yang lalu," ujar Andre dikutip dari tayangan Kompas TV, Rabu (01/02/2023).

"Karena apa? dari dulu memang pak Prabowo udah menyampaikan kepada kami, tidak usah mengungkit-ungkit masa lalu, tidak usah kita mengungkit-ungkit jasa masa lalu. Itu yang disampaikan pak Prabowo kepada kami," terangnya.


Kendati demikian, Andre tetap membenarkan bahwa perjanjian politik Prabowo dan Anies itu memang ada.


Hal itu termasuk dengan apa yang disampaikan oleh Sandiaga Uno sendiri di depan awak media usai keluar dari Istana Negara. 

Dia tak menampik ucapan Sandiaga Uno mengenai kontrak politik Ketumnya dengan bakal capres Partai NasDem itu.


"Bang Sandi mengatakan perjanjian itu masih berlaku sampai sekarang, sehingga beliau mendukung pak Prabowo di kontestasi Pilpres 2024. Itu kan yang ditegaskan oleh bang Sandi, sebagai salah satu yang menandatangani perjanjian itu di luar pak Prabowo bang Sandi dan Mas Anies ," jelas Andre.

"Saya rasa lebih tepat itu yang menandatangani ya, tetapi kalau fokus kami adalah bagaimana meningkatkan aktivitas pak Prabowo itu yang pertama," sambungnya.

Andre kembali menegaskan bahwa Prabowo sudah berulang kali berpesan kepada para kadernya untuk tidak mengungkit masa lalu.

"Berulang-ulang kali pak Prabowo menyampaikan kepada kami untuk tidak mengungkit-ungkit jasa beliau maupun jasa partai terhadap seseorang. Saya juga  nggak tahu kenapa mas Sandi ngungkit-ngungkit ya," pungkas Andre.

Sumber: suara
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita