Anies di Atas Angin, PDIP Siap-siap Hitung Ulang Mengusung Puan

Anies di Atas Angin, PDIP Siap-siap Hitung Ulang Mengusung Puan

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO -Posisi Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden yang diusung Partai Nasdem makin di atas angin setelah dapat dukungan dari PKS dan Demokrat.


Dengan dukungan PKS-Demokrat, maka Koalisi Perubahan ini sudah memenuhi syarat presidential threshold 20 persen.

Menurut pengamat politik dari Universitas Esa Unggul, Jamiluddin Ritonga, komposisi pendukung Anies ini akan menjadi pertimbangan bagi partai politik lain dalam memutuskan capres 2024.


 
“PDIP misalnya, kiranya akan sangat berhitung bila mengusung Puan Maharani,” ucap Jamiluddin kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (1/2).

Dia menambahkan, kandidat capres lain bisa tetap bertahan selama cawapresnya lebih kompetitif. Misalnya, Puan didampingi Ganjar Pranowo, dan Airlangga berpasangan dengan Erick Thohir, Ridwan Kamil, atau Sandiaga Uno.

“Sementara Prabowo perlu didampingi cawapres yang lebih layak, seperti Khofifah Indar Parawansa. Dengan pasangan seperti itu, setidaknya Anies mendapat lawan tanding yang sebanding,” tutupnya.

Sumber: RMOL
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita