GELORA.CO - SUV ladder frame seperti Pajero Sport kini mulai diminati banyak orang. Ini dibuktikan dengan terdongkraknya harga mobil tersebut di pasar mobil bekas.
Pemilik showroom mobil bekas Salman Auto Mobilindo di kawasan Cimanggis Depok, Salman mengungkapkan, mobil dengan ground clearance tinggi itu kini dijual dengan banderol menyentuh Rp 200 juta.
“Sekarang, Pajero Sport generasi awal sudah enggak ada yang harganya Rp 120 jutaan. Semuanya sudah mepet di Rp 200 jutaan. Murah pun biasanya Rp 180 juta atau Rp 190 juta,” ungkapnya saat ditemui kumparan belum lama ini.
Permintaan yang cukup tinggi dengan stok yang tak terlalu melimpah jadi alasannya. Bila pun ada, mobil akan ludes dalam waktu hitungan hari saja.
“Biasanya yang tersedia di pasaran dan paling banyak dicari itu model Exceed tahun 2009 pas dia pertama kali muncul,” tuturnya.
Ya, model Pajero Sport saat pertama kali meluncur terbagi atas tiga varian, GLX 4x4 MT, Exceed 4x2 AT dan Exceed 4x4 AT. Tipe GLS 4x2 MT menyusul di tahun 2010. Model Dakar sendiri baru dirilis oleh pabrikan pada tahun 2011.
Mobil ini dikemas dengan mesin diesel 2.500 cc DI-D (Direct Injection-Diesel) dengan teknologi common rail dan turbo intercooler. Tenaga yang dihasilkan cukup besar mencapai 134 dk dengan torsi 324 Nm.
Tenaga dan torsi tersebut dialirkan ke transmisi manual lima percepatan atau otomatis empat percepatan.
Meski sudah mengusung lampu proyektor, sayangnya masih menggunakan lampu halogen. Untuk ban, varian GLX menggunakan profil ban 265/70 dengan diameter 16 inci. Sementara, varian Exceed dan GLS mengusung ban 265/65 berukuran 17 inci.
Beralih ke interior, mobil ini mengusung warna hitam pada dashboard dan beige pada kulit jok hingga doortrim-nya. Setirnya sudah dilengkapi tombol pengaturan audio. Head unitnya untuk tipe GLS dan Exceed sudah mengusung layar sentuh. Sementara, tipe GLX masih berupa single din biasa.
Layar multi information display (MID) untuk mengetahui informasi kendaraan berada di tengah dashboard di atas head unit. Sayangnya, belum digital alias masih mengusung model pixelated.
Pengaturan joknya masih mengandalkan kenop putar dan reclining-nya menggunakan tuas biasa. Fitur keselamatan dan keamanan ada dual airbags, ABS, EBD, sensor parkir untuk semua varian yang dipasarkan di bawah tahun 2010.
“Kalau yang mau membelinya kita enggak berani untuk mematok DP dulu jadi akan dicari dulu mobilnya di stok kemudian baru kita tawarkan ke konsumen. Sebab, ini cukup langka dan kondisinya harus dipastikan bagus,” pungkasnya.
Sumber: kumparan