GELORA.CO - Maroko secara mengejutkan lolos ke babak 8 besar Piala Dunia 2022. Mereka mengalahkan salah satu raksasa dunia, Spanyol.
Apa kuncinya? Selain skill dan semangat juang, bisa jadi ini salah satunya. Sebelum adu tendangan penalti, pemain dan ofisial Maroko bersama-sama membaca surat Al Fatihah.
Para pemain melingkar sambil berangkulan. Mereka membacanya dengan suara keras yang membangkitkan semangat juang para pemain.
The Moroccan team recited Surah Al Fatiha before the penalty shootout.pic.twitter.com/OwJzcWVLsN
— ilmfeed (@IlmFeed) December 6, 2022
Adu penalti dilakukan setelah hingga dua babak perpanjangan waktu, kedua tim tidak mampu mencetak gol.
Sepanjang pertandingan, Maroko dan Spanyol sama-sama saling mengancam. Masing-masing mendapatkan peluang emas. Namun, tak bisa dikonversi jadi gol.
Spanyol nyaris membobol gawang Maroko di waktu tambahan babak kedua. Peluang ini datang dari free kick keras on target, namun kemudian digagalkan kiper Maroko.
Pertandingan dilanjutkan ke babak extra time. Maroko mendapatkan peluang emas memasuki menit 103. Azzedine Ounahi memberikan umpan terobosan ke Walid Cheddira di kotak penalti.
Walid Cheddira kemudian melepaskan tembakan jarak dekat. Peluang emas ini digagalkan penyelamatan berharga dari penjaga gawang Unai Simon dengan kakinya.
Pada babak extra time kedua, Spanyol dan Maroko sama-sama tak mampu mencetak gol. Spanyol nyaris mengunci kemenangan saat tembakan Pablo Sarabia membentur tiang gawang beberapa saat sebelum babak tambahan berakhir. Pertandingan kemudian dilanjutkan ke babak adu penalti.
Maroko memastikan diri sebagai pemenang di pertandingan ini. Mereka unggul 3-0 atas Spanyol dalam drama adu penalti.
Drama Adu Penalti Maroko vs Spanyol
Maroko
Abdelhamid Sabiri (masuk)
Hakim Ziyech (masuk)
Badr Benoun (gagal)
Achraf Hakimi (masuk)
Spanyol
Pablo Sarabia (gagal)
Carlos Soler (gagal)
Sergio Busquets (gagal) (*)
Sumber: herald