Perindo Salip NasDem, PDI Perjuangan Duduki Puncak Survei SMRC

Perindo Salip NasDem, PDI Perjuangan Duduki Puncak Survei SMRC

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO -PDI Perjuangan atau PDIP berada di posisi pertama dalam survei partai politik oleh lembaga Saiful Mujani Reserach and Consulting (SMRC). Dengan memperoleh dukungan 24,1 persen.

Sementara NasDem yang merupakan pendukung Anies Baswedan sebagai calon presiden 2024 dengan hasil survei hanya 3,2 persen, sedikit di atas Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dengan peroleh dukungan PPP 2,9 persen; dan PAN 1,7 persen.

Adapun Partai Perindo 4,6 persen menyalip tiga partai antara lain NasDem, PPP dan PAN. Sedangkan Partai Gerindra besutan Prabowo Subianto berada di posisi ketiga berdasar hasil lembaga survei SMRC, yakni 8,9 persen. Kemudian Partai Golkar berada di posisi kedua dengan persentase 9,4 persen.

Saiful Mujani Reserach and Consulting (SMRC) dalam hal ini Deni Irvani sebagai Direktur Riset SMRC menyampaikan, kalau Pemilu digelar tahun ini sudah barang tentu PDI Perjuangan menang.


Bagaimana nasib partai politik lainnya? Sudah barang tentu kata Deni Irvani cuma mengekor, bahkan seperti "Partai politik lainnya yang mendapat dukungan di bawah 1 persen,": beber Deni dalam keterangannya, Minggu (18/12/2022).

Kalau membandingkan hasil Pemilu 2019, menurut lembaga survei SMRC itu, PDI Perjuangan dan Demokrat mengalami peningkatan. Kalau partai politik lainnya cenderung menurun.

Masih menurut lembaga survei itu, berdasar data Pemilu 2019, dukungan terhadap PDIP mencapai 19,3 meningkat, lalu naik ke angka 24,1 persen.

Kendati demikian, Partai Demokrat juga ikut merangkak naik dari 7,8 persen menjadi 8,9 persen, atau relatif normal. Meski demikian kata Deni, masih ada kesempatan parpol untuk menaikan elektabilitasnya.

"Masih ada 20,9 persen responden belum menentukan pilihan, artinya masih ada peluang," ungkapnya.



Survei tersebut berlangsung dari 3-11 Desember 2022 dengan melibatkan 1.220 responden, kategori WNI berusia 17 tahun atau sudah menikah.

"Adapun margin of error survei tersebut kisaran lebih kurang 3,1 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen," ungkapnya. 

Sumber: RMOL
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita