Gempa Berkali-kali Guncang Tasikmalaya dan Cianjur Minggu Subuh

Gempa Berkali-kali Guncang Tasikmalaya dan Cianjur Minggu Subuh

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO -Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) kembali melaporkan adanya gempa bumi yang terjadi di Jawa Barat.

Gempa bumi kali ini terjadi di Tasikmalaya, Jawa Barat, tepatnya 8 kilometer tenggara kota tersebut di kedalaman 10 kilometer. 

BMKG mencatat, gempa terjadi pada Minggu subuh hari pukul 04.34 WIB dengan kekuatan kecil yakni magnitudo 2,9. 

"#Gempa Mag:2.9, 04-Dec-2022 04:34:49WIB, Lok:7.39LS, 108.23BT (9 km Tenggara KOTA-TASIKMALAYA-JABAR), Kedlmn:10 Km #BMKG Disclaimer: Dlm bbrp menit pertama stlh gmp, parameter gmp dapat berubah dan boleh jadi blm akurat,kecuali tlh dianalisis ulang seismologist," cuit BMKG.

Beberapa menit setelahnya yakni pukul 04.39, gempa kembali mengguncang Tasikmalaya dengan kekuatan magnitudo 2,8.

Tak berselang lama, BMKG kembali mencatat ada guncangan gempa yang terjadi di Cianjur berkekuatan magnitudo 4,2 pada pukul 05.01 WIB.


Lokasi gempa itu berada 8 kilometer barat laut Kabupaten Cianjur dengan kedalaman sekitar 10 kilometer.

Kemudian gempa kembali mengguncang Cianjur pada pukul 05.25 WIB dengan kekuatan magnitudo 1,7.

Sebelumnya, pada Sabtu (3/12/2022) kemarin pukul 16.49 WIB, gempa bumi juga mengguncang wilayah Garut, Jawa Barat dan dirasakan hingga wilayah Jakarta.



BMKG mencatat, gempa tersebut terbilang kuat yakni magnitudo 6,4 namun tidak berpotensi tsunami.

Menurut keterangan dari Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Suharyanto, gempa dirasakan cukup kuat selama 4-5 detik di Kabupaten Garut, Kabupaten Tasikmalaya dan Kabupaten Bandung.

Berdasarkan data yang dihimpun oleh Pusat Pengendali dan Operasi (Pusdalops) BNPB, total terdapat 5 unit bagunan yang mengalami kerusakan. Terdiri dari empat unit rumah dan satu unit sekolah yaitu SDN Jatiwanti 1. Kemudian ada satu warga Desa Putrajawa, Kecamatan Selaawi, yang mengalami luka-luka dan sudah dibawa ke Puskesmas.

Sumber: suara
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita