Pemimpin Rambut Putih Diduga Ganjar, Said Didu: Terus Berpikir Akhirnya Kemiskinan Tertinggi di Daerahnya

Pemimpin Rambut Putih Diduga Ganjar, Said Didu: Terus Berpikir Akhirnya Kemiskinan Tertinggi di Daerahnya

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Mantan pejabat di Kementerian BUMN Muhammad Said Didu menyinggung pernyataan Presiden Jokowi soal pemimpin rambut putih memikirkan rakyat.

Ia pun menduga bahwa pernyataan itu ditujukan kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Diketahui pula bawah angka kemiskinan di provinsi yang dipimpin kader PDIP itu tertinggi di pulau Jawa.

"Hahaha terus berpikir akhirnya kemiskinan tertinggi di daerahnya," ucapnya dikutip dari Twitter @msaid_didu, Minggu (27/11/2022).

Cuitan Said Didu ini menanggapi cuitan pengamat kebijakan publik Gigin Praginanto yang menyebut hal serupa.

"Rambutnya putih mikirin rakyat sampai yang dipikirin jatuh miskin," ucap dia.

Diketahui sebelumnya babhwa pernyataan Presiden Jokowi di acara Relawan Jokowi di GBK itu memantik komentar dari berbagai pihak.

Pernyataan yang diduga untuk Ganjar Pranowo soal pemimpin rambut putih itu kini menjadi pro dan kontra.

Menurut Jokowi seorang pemimpin terlihat dari bagaimana penampilannya.

"Perlu saya sampaikan. Perlu saya sampaikan, pemimpin, pemimpin yang mikirin rakyat itu kelihatan dari mukanya," kata Jokowi dalam acara Gerakan Nusantara Bersatu yang digelar di Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (26/11/2022).

Pertama, menurut Jokowi, seorang pemimpin yang memikirkan rakyatnya akan terlihat dari rambutnya. Jokowi juga menyinggung 'rambut putih' yang disebutnya sebagai pemimpin yang memikirkan rakyat.

"Ada juga yang mikirin rakyat sampai rambutnya putih semua ada. Ada itu," kata Jokowi disambut riuh para relawan.

Kedua, Jokowi meminta relawan untuk hati-hati memilih pemimpin yang berwajah 'cling'. Jika pemimpin tak ada kerutan di wajah, Jokowi meminta relawan hati-hati.

"Saya ulang. Jadi, pemimpin yang mikirin rakyat itu kelihatan dari penampilannya, dari kerutan di wajahnya. Kalau wajahnya cling, bersih, tidak ada kerutan di wajahnya hati-hati. Lihat juga, lihat rambutnya kalau putih semua 'wah mikir rakyat ini'," pungkasnya.

Sumber: wartaekonomi.
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita