Elektabilitas Anies Justru Naik Usai Lengser, Andi Sinulingga Sindir Ade Armando: Wajar Si Bonyok Sebrutal Ini

Elektabilitas Anies Justru Naik Usai Lengser, Andi Sinulingga Sindir Ade Armando: Wajar Si Bonyok Sebrutal Ini

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Politikus Partai Golkar, Andi Sinulingga, mengomentari video Ade Armando yang bernarasikan ‘BILA SUARA UMAT KRISTEN TERBELAH, ANIES AKAN MENANG’.

Andi mengatakan bahwa semua survei menunjukkan bahwa elektabilitas Anies naik secara signifikan setelah lengser dari jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta.

“Semua survey menunjukkan elektabilitas Anies naik signifikan,” ujar Andi melalui akun Twitter-nya pada Kamis (3/11).

Pengamat politik partisan Ganjar Pranowo selalu memprediksi elektabilitas Anies akan menurun seiring dengan kelengserannya dari jabatan Gubernur DKI Jakarta.

Namun, prediksi pengamat-pengamat tersebut salah karena nyatanya elektabilitas Anies tetap naik. Oleh karena itu, menurutnya wajar jika Ade Armando membuat video tersebut.

“Pengamat2 pendukung ganjar selalu bilang kalau Anies dah gak gbernur lagi, panggungnya akan hilang/ popularitasnya akan merosot. Pengamat2 partisan itu terbukti salah, krn itu wajar saja jika sibonyok jadi sebrutal ini,” ujar Andi.

Dalam video yang diunggah di kanal YouTube Cokro TV, Ade mengatakan bahwa ada kecenderungan mayoritas pemilih Anies adalah umat Islam.

Oleh karena itu, penentuan kemenangan di Pilpres 2024 yaitu suara minoritas, dalam hal ini suara pemilih Kristen.

Jika diasumsikan di putaran kedua tersisa Anies dan Ganjar Pranowo, Anies berpeluang menang seandainya suara pemilih Kristen terbelah.

Sumber: wartaekonomi
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita