Disebut Sebagai Polisi Terkaya, Harta Kekayaan Irjen Teddy Minasaha Mencapai Rp 29,9 Miliar

Disebut Sebagai Polisi Terkaya, Harta Kekayaan Irjen Teddy Minasaha Mencapai Rp 29,9 Miliar

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO -Kabar mencengangkan datang dari Kapolda Sumbar, Irjen Teddy Minahasa Putera yang ditangkap atas dugaan penyalahgunaan narkotika. 

Teddy sendiri diketahui sebagai salah satu polisi terkaya dengan kekayaan mencampai puluhan miliar rupiah. 

Disebut Sebagai Polisi Terkaya, Harta Kekayaan Irjen Teddy Minasaha Mencapai Rp 29,9 Miliar, Kini Ditangkap Kasus Narkoba Indonesia kembali dihebohkan dengan kasus penyalahgunaan narkoba yang dilakukan oleh oknum polisi, Irjen Teddy Minahasa. 

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni lebih dahulu memberikan informasi terkait kasus tersebut. ¨Sementara diduga benar, kalau gak salah narkoba,¨ ujar Sahroni pada Jumat (14/10/2022). Irjen Teddy Minahasa sendiri dikenal sebagai polisi terkaya. 

Dikutip dari laman elhkpn.kpk.go.id tercatat total harta kekayaan Teddy sealama masih menjabat sebagai Kapolda Sumatra Barat bahkan mencapai Rp 29.974.417.203,00. 

Dijabarkan dari laman e-LHKPN, Irjen Teddy Minahasa diketahui memilik kekayaan 53 bidang tanah dan bangunan tersebar di berbagai daerah mulai dari Malang, Pandeglang hingga Pasuruan. 

Tak hanya itu, Teddy juga tercatat memiliki harta bergerak yakni sejumlah mobil dan motor mulai dari Jeep Wrangler 2016, Toyota Land Cruises HDJ 80R 1996, Motor Harley Davidson Solo 2014, hingga Toyota FJ 55 1970 yang masing-masing bernilai puluhan hingga ratusan juta rupiah.

 Irjen Teddy Minahasa juga memiliki harta bergerak lain di antaranya Rp 500.000 dan surat berharga seniali Rp 62.500.000. Teddy sendiri tercatat tidak memiliki utang, dengan total kekayaan secara keseluruhan mencapai Rp 29.974.417.203 atau senilai Rp 29,97 Miliar.


Sumber: tvOne
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita