GELORA.CO - Seorang pemuda penjual es asongan ditangkap di Madiun, Jawa Timur oleh tim Cyber Mabes Polri, Rabu petang 14 September 2022. Pemuda berinisial MAH tersebut diduga adalah hacker Bjorka yang telah meretas sejumlah data, termasuk pelanggan IndiHome hingga SIM Card.
Namun demikian, kabar tersebut diragukan banyak netizen yang mempertanyakan dan menduga bahwa penangkapan tersebut terkesan dipaksakan.
Sebab, sosok Bjorka tersebut hingga saat ini masih aktif di dunia maya dan membuat thread (twit berantai). Alhasil, banyak netizen yang meragukan bahwa MAH adalah sosok Bjorka yang dimaksud.
"> Mahfud: Bjorka sudah berhasil diidentifikasi > Seorang pemuda di Madiun ditangkap > Sementara itu orangnya barusan masih bisa bikin thread terus ngeledekin pula. Korban salah tangkap lagi nih?" tulis netizen @secxxxx.
Netizen itu menunggah thread Bjorka yang mengcapture artikel yang berbahasa Inggris yang menyebut dirinya sudah teridentifikasi dan Jokowi telah membentuk tim khusus untuk memburunya.
Sekadar informasi, MAH ditangkap tim Cyber Mabes Polri. Pria berusia 21 tahun itu diduga Bjorka dan tercatat sebagai warga Desa Banjarsari Kulon, Kecamatan Dagangan.
Kabarnya, MAH diamankan tim Cyber Mabes Polri dan dibawa ke Mapolsek Dagangan untuk menjalani pemeriksaan. MAH menjalani pemeriksaan hingga sekitar pukul 01.30 WIB dan mendapat pengamanan dari Polres Madiun.
Sementara itu, Kapolres Madiun AKBP Anton Prasetyo saat dikonfirmasi hingga saat ini belum bisa memastikan kabar tersebut.
Sedangkan Kepala Bidang Humas Polda Jatim Komber Pol Dirmanto saat dikonfirmasi mengaku masih belum mendapat informasi itu.***