Pria yang Ogah Bayar Parkir dan Ancam Patahkan Leher Bobby Nasution Ditangkap

Pria yang Ogah Bayar Parkir dan Ancam Patahkan Leher Bobby Nasution Ditangkap

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Polisi menangkap laki-laki di Medan yang viral karena tidak mau membayar parkir elektronik lalu mengancam mematahkan leher juru parkir (jukir) dan Wali Kota Medan Bobby Nasution. Pelaku bernama Rizkan Putra ditangkap saat berada di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Minggu (24/4) malam.

Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Teuku Fathir membenarkan penangkapan itu. Laki-laki pengemudi mobil yang cekcok dengan petugas parkir itu ditangkap oleh Unit Reskrim Polsek Medan Kota.

“Iya (benar) pelaku sudah diamankan,” ujar Fathir kepada kumparan, Senin (25/4).

Dalam pencarian pelaku, kepolisian sempat mengejar hingga ke Aceh Tengah.

"Terlapor berada di Takengon, Kab. Aceh Tengah. Kemudian tim melakukan penyelidikan lebih lanjut keberadaan terlapor di Takengon Kab. Aceh Tengah dan melakukan pembuntutan terhadap mobil Xenia BL 1242 AK dari Kab. Langsa dan berhasil mengamankan terlapor a.n. Rizkan Putra di Kab. Langkat," tulis rilis Polrestabes Medan lewat media sosialnya, Senin (25/4).

Saat ini pelaku ditangkap dan ditahan untuk diminta keterangan lebih lanjut di Markas Polsek Medan Kota.

“Untuk penanganan perkara di Polsek Medan Kota, kami hanya mem-back up,”ujar Fathir.

Sebelumnya viral video yang menunjukkan seorang laki-laki di Medan cekcok dengan petugas parkir elektronik parkir pada Sabtu (23/4). Pengemudi mobil itu tidak mau membayar uang parkir dengan sistem elektronik.

Pengemudi itu bahkan mengancam akan mematahkan leher petugas parkir dan Wali Kota Medan Bobby Nasution.

“Kau panggil bos kau kemari, kau panggil Pak Bobby itu kemari, biar kupatahkan batang leher Pak Bobby itu sekalian, mau kau? Atau kau mau batang leher kau aja yang kupatahkan,” ujar laki-laki itu.

Kemudian bersama temannya, pelaku pergi meninggalkan sang petugas parkir. Pada saat itu tangan kanan petugas berada di pintu sebelah kiri mobil. Akibat hal itu, tangan korban mengalami luka gores.

Atas kejadian ini, korban membuat laporan pengaduan ke Polsek Medan Kota.

Sumber: kumparan
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita