Diterima DPR hingga Kapolri, BEM SI Senang Aspirasi Rakyat Bisa Tersampaikan

Diterima DPR hingga Kapolri, BEM SI Senang Aspirasi Rakyat Bisa Tersampaikan

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO -Aksi 11 April 2022 dari BEM Seluruh Indonesia (BEM SI) telah berjalan lancar dan kondusif. Aspirasi yang disuarakan mahasiswa juga dapat disalurkan dengan baik ke wakil rakyat.

Sebab dalam aksi kemarin, sejumlah pimpinan DPR RI seperti Sufmi Dasco Ahmad, Rahmat Gobel, Lodewijk F. Paulus turut menyambut kedatangan mahasiswa. Bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, mereka memastikan akan meneruskan aspirasi ini.



"Alhamdulillah aksi hari ini berjalan dengan lancar dan kondusif, kami mulai aksi pukul 12.00 dan bubar pada pukul 15.30 WIB," ujar Koordinator Media BEM Seluruh Indonesia, Luthfi dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (12/4).

Sementara menanggapi keributan yang terjadi saat aksi, Lutfi memastikan bahwa itu bukan ulah dari mahasiswa BEM SI. Sebab, setelah aspirasi diterima dengan baik, massa dari BEM SI membubarkan diri. Baru setelah itu terjadi keributan dan kerusuhan.

"Kerusuhan itu bukan oleh kami dari BEM SI, aksi kami damai dan sudah tersampaikan aspirasinya dengan baik, Setelah kami bubar baru mulai berdatangan oknum provokator dan penyusup," kata Luthfi.

Dalam orasi di depan pimpinan DPR dan Kapolri, Koordinator Pusat BEM SI mengungkapkan bahwa aspirasi ini murni dari suara rakyat untuk disampaikan ke wakil rakyat.

"Aspirasi ini murni dari suara rakyat untuk disampaikan ke wakil rakyat. Kami meminta pimpinan DPR disini meawakili suara rakyat bukan suara partai politik," tegas Kahar.

Aksi ini berjalan dengan baik dan damai karena mendapatkan pengawalan yang ketat oleh aparat kepolisian. Sehingga aspirasi BEM SI dapat disampaikan langsung kepada pimpinan DPR. Para pimpinan DPR juga telah berkomitmen akan terus mengawal semua tuntutan ini sampai tuntas. 

Sumber: RMOL
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita