Jokowi ke Menteri di Rapat Kabinet: Jangan Tutup Diri, Jangan Takut Dikritik

Jokowi ke Menteri di Rapat Kabinet: Jangan Tutup Diri, Jangan Takut Dikritik

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Presiden Jokowi ternyata ikut menggubris indeks demokrasi Indonesia yang menurun berdasarkan hasil survei. Jokowi menganggap hasil survei merupakan persepsi, namun begitu Jokowi ingin menteri-menteri turut mempehatikan.

Menko Polhukam Mahfud MD berujar, penurunan indeks demokrasi Indonesia dibahas Presiden Jokowi dalam rapat kabinet.

"Di sidang kabinet Presiden mengatakan, survei ini hanya persepsi, dipersepsikan bahwa pemerintah begini. Nah oleh sebab itu meskipun ini hanya persepsi tapi harus diperhatikan agar persepsi ini baik," kata Mahfud dalam diskusi daring mengulang ucapan Jokowi, Minggu (26/12/2021).

Mahfud melanjutkan, dalam rapat kabinet itu Jokowi juga meminta kepada para menteri untuk menyampaikan seluas-luasnya agar diketahui masyarakat.

Jokowi mengingatkan agar jajaran di bawah untuk siap menerima kritik.

"Jangan menutup diri, jangan takut dikritik dan sebagainya," ujar Jokowi. [suara]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita