GELORA.CO - Beredar berita hoaks Ade Armando tewas dalam kecelakaan maut di jalan tol.
Berita Ade Armando tewas akibat kecelakaan menyebar di media soaial dan situs berbagi video YouTube.
Dalam berita itu disebutkan dosen Universitas Indonesia, Ade Armando meninggal akibat kecelakaan.
Disebutkan, Ade Armando meninggal di jalan tol saat dalam perjalanan dari Jakarta menuju Madura, tepatnya di KM 672+ 700.
"Kecelakaan maut menimpa Ade Armando dan keluarga. Keduanya tewas. Mobil yang ditumpangi Ade Armando dan keluarga itu menghantam beton pembatas jalan tol hingga terlempar sejauh 50 meter," bunyi informasi itu.
Disebutkan, kendaraan Ade Armando oleng ke kiri, kemudian menabrak pembatas jalan hingga Ade Armando terlempar sejauh 50 meter.
Ade Armando membantah berita hoaks tersebut. Ade Armando baik-baik saja dan tidak mengalami kecelakaan maut, seperti yang diberitakan di media sosial.
"Di medsos beredar kabar bohong bahwa saya mengalami kecelakaan di jalan tol dan tewas karena terlempar 50 meter. Segitunya ya," kata Ade Armando, dikutip sewaktu.com dari akun Twitter pribadinya, @AdeArmando24 pada Selasa, 21 Desember 2021.
Ade Armando membagikan tangkapan layar video YouTube yang berisi tulisan "Innalillahi Ya Allah, Ade Armando Dikafani, Tangisan Keluarga Pecah!".
Video tersebut dibagikan di kanal YouTube Agenda Politik pada 20 Desember 2021. Video tersebut diberi judul "Berita Terbaru Hari Ini ~ Kompas Tv Live ! - Jadi Begini Kronologinya!".
Hingga Selasa, 21 Desember 2021 pukul 07.30 WIB, video tersebut telah dilihat 32.475 netizen. ***[pojoksatu]