GELORA.CO - Pengamat politik sekaligus pendiri lembaga survei Kelompok Kajian dan Diskusi Opini Publik Indonesia (KedaiKOPI), Hendri Satrio, membuat sebuah polling di akun media sosial Twitter untuk merekam kecenderungan warganet pada Pilpres 2024 mendatang, Minggu, 21 November. Dalam polling tersebut, ada 3 pasangan nama calon presiden dan wakil presiden.
Pasangan pertama merupakan representasi dari PDI Perjuangan, yang pada Pilpres 2024 nanti menjadi satu-satunya partai yang bisa mengusung pasangan sendiri. Representasi dari jagoan PDIP adalah duet Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dan Ketua DPR RI Puan Maharani.
Sementara pasangan, dikelompokkan dari Partai Golkar dan Partai Gerindra yang berada di urutan 3 besar pemenang Pilpres 2019 lalu. Pasangan ini disimulasikan akan mengusung duet Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno.
Sedangkan calon yang terakhir merupakan representasi dari gabungan partai lain selain PDIP, Golkar, dan Gerindra. Pasangan yang diusung adalah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Menteri BUMN Erick Thohir.
“Bila komposisi capres-cawapres seperti di bawah ini, kira-kira gimana? Nomer 1 dari PDIP, nomer 2 Golkar, Gerindra, nomer 3 gabungan partai lainnya,” ujar Hendri Satrio dalam keterangannya.
Polling yang telah berlangsung hampir 24 jam tersebut melibatkan 4.035 pemilih. Hasilnya, pasangan Anies-Erick berada di peringkat teratas dengan angka 75,7 persen.
"Ganjar-Sandi hanya mendapat 18,9 persen. Sementara Andika-Puan 5,4 persen," demikian Hendri. [voi]