PDIP Anggap Tawaran Nurdin Halid kepada Ganjar Pranowo Hanya Sebatas Gimmick

PDIP Anggap Tawaran Nurdin Halid kepada Ganjar Pranowo Hanya Sebatas Gimmick

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO -Pernyataan Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Nurdin Halid, yang secara blak-blakan meminang Ganjar Pranowo sebagai pendamping Airlangga Hartarto dalam kontestasi Pilpres 2024 mendatang ditanggapi santai oleh kubu PDI Perjuangan.

Menurut politikus PDI Perjuangan, Deddy Yevri Hanteru Sitorus, apa yang disampaikan Nurdin Halid hanya sebatas gimmick politik yang tidak perlu ditanggapi secara serius.



"Itu sikap partai atau pribadi? Lagi-lagi menurut saya ini hanya gimmick/manuver politik. Sebab munas Golkar itu memandatkan Ketum Golkar untuk nyapres di pemilu 2024,” ucap Deddy kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (12/11).

Deddy menambahkan, pernyataan Nurdin tersebut tak lebih dari upaya menarik simpati para pendukung Ganjar Pranowo agar memilih Golkar.

"Mungkin yang bersangkutan ingin menarik simpati dan keuntungan politik berupa sentimen positif dari para pendukung Ganjar,” imbuhnya.

Menurutnya, cukup aneh jika Partai Golkar meminang kader partai lain. Sebab Golkar akan dianggap tidak punya kepercayaan diri untuk mengusung kadernya sendiri hingga harus mengambil kader dari partai lain.

"Kan suatu hal yang aneh kalau Golkar sebagai parpol meminang kader partai lain untuk mencalonkan dari partai mereka. Itu menunjukkan mereka tidak punya kepercayaan diri dan gagal dalam pengkaderan. Sehingga kegagalan itu ingin ditutupi dengan menggandeng kader partai lain untuk mengerek popularitas mereka,” tutupnya.(RMOL)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita