Kakak Adik Dihukum Gegara Tumpahkan Hand Body, Cara Menghukum Bapak Ini Disorot

Kakak Adik Dihukum Gegara Tumpahkan Hand Body, Cara Menghukum Bapak Ini Disorot

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Sebuah video yang memperlihatkan dua kakak adik yang tengah dihukum telah viral di media sosial. Kedua anak itu dihukum lantaran menumpahkan hand body.

Video itu diunggah oleh akun TikTok @/samsulpasaribu pada Minggu (14/11/2021).

"Sekongkol numpahin handbody," tulis pengunggah video sebagai keterangan videonya seperti dikutip BeritaHits.id, Rabu (17/11/2021).

Dihukum berdiri

Video itu memperlihatkan kedua anak balita yang berdiri di sebelah pilar. Kedua anak itu tengah dihukum oleh sang ayah lantaran menumpahkan hand body.

Mereka berdua terlihat memperhatikan ayahnya yang tengah memarahi dengan serius. Saat menghukum kedua anaknya itu, sang ayah terlihat membawa beberapa helai dari sapu ijuk.

Kedua anak balita kakak beradik itu pun dengan serius mendengarkan omelan ayahnya.

Saat ayahnya mengomel, anak yang usianya lebih kecil pun menjawab omelannya.

Ayahnya langsung memberi tahu dengan tegas kepada anak bungsunya untuk mendengarkannya.


"Kalau lagi dimarahi itu dengarkan," ucap ayah itu dengan nada yang sangat tegas.

Saat memarahi anak-anaknya, ayah itu lalu memukulkan beberapa helai sapu ijuk ke lantai seakan-akan sedang memukul anaknya.

"Maaf ayah," ucap anak yang usianya lebih tua.

Ayah itu memarahi kedua anaknya dan melarang bermain bedak, sampo, dan hand body.

Ayah itu juga menyuruh kedua anaknya terus berdiri ketika kedua anaknya mulai bergerak-gerak.

Anak yang tertua lalu meminta maaf dan mencium tangan sang ayah. Namun, saat sang adik akan menyalami ayahnya, ia malah memilih kabur ke arah ibunya.

"Adek lagi dihukum sana pergi lagi sama abang," ucap ibunya.

Sang kakak pun menyuruh adiknya untuk meminta maaf kepada ayahnya. Pada akhirnya, sang adik pun menurut untuk meminta maaf.

Kemudian, kedua kakak beradik itu lalu berpelukan dengan ayahnya.

Di akhir video, ayahnya langsung menggendong kedua anaknya dan tersenyum ke arah kamera.

Komentar warganet

Melihat video itu, warganet lantas memberi beragam komentar. Sebagian warganet menyoroti cara ayah itu menghukum anaknya.

"Tapi didikan begini yang buat besarnya mandiri dan disiplin," tulis salah seorang warganet.

"Dalam hati bapaknya pengen ketawa tuh," tulis seorang warganet.

"Padahal bapaknya ga tega apalagi ibunya.. tapi demi membangun mentalnya di anak biar jadi anak yang bertanggung jawab," tulis warganet.

"Maaf ayah.. ahh bagus tau gak didikannya anaknya dari kecil uda diajarin ngomong maaf ayah ngaku kalo salah tuhhh namanya." tulis warganet lain.

"Ini ajaran orang tua yang baik loh, kami semua dibesarin begini, selagi gak melukai gak apa apa, suara aja yang besar ini mah, gak marah betullah itu," sahut warganet lain.

"Padahal bapaknya nahan tawa itu tuh apa lagi yang kecilnya gemoy banget," tulis warganet yang lain.[suara]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita