GELORA.CO - Kakek-kakek yang ditegur Baim Wong karena mengikuti dan meminta uang kini menjadi sorotan warganet. Pasalnya beberapa penggiat sosial seperti Erwin Moron dan Tubagus Zainal Arifin atau yang kerap disapa Uncle Teebob menggalang dana untuk membantu kakek tersebut.
Dalam unggahan di akun Instagram pribadi Erwin Mono, ia menjelaskan bahwa kakek itu bernama Suhud (70 tahun) tinggal di Kecamatan Cileungsi, Kota Bogor.
Selama ini keseharian Kakek Suhud berjualan buku keliling, seperti buku agama, Juz Amma, dll. Kadang Kakek Suhud juga bekerja sebagai ojek pangkalan.
Dalam video tersebut, Kakek Suhud yang wajahnya sudah cukup tua dengan seluruh rambut memutih itu merasa tidak masalah jika videonya saat ditegur Baim Wong kini ramai jadi sorotan.
"Ya gapapa," kata Kakek Suhud sambil tersenyum saat video call dengan salah satu tim penggiat sosial, seperti dikutip Indozone, Selasa (12/10/2021).
Kepada tim Kakek Suhud juga mengatakan bahwa ia bukanlah seorang pengemis. Saat itu ia hanya ingin menjual buku yang dijualnya kepada Baim.
"Saya bukan pengemis, saya dagang buku keliling," kata Kakek Suhud.
"Saya berjualan dari Senin sampai Jumat. Jumat itu ke masjid-masjid. Jadi kemarin saya nawarin ke Baim itu buku pak," sambungnya.
Saat ditawarkan bantuan untuk galang dana, Kakek Suhud dengan senang hati menerimanya. Ia juga mengungkap bahwa dirinya sudah lelah untuk berjualan keliling dan ingin membuka usaha di rumah saja.
"Ya gapapa makasih Pak. Alhamdulillah banget. Ini umur saya sudah 70, kadang saya muter-muter jualan buku atau ojek pengkolan," kata Kakek Suhud.
"Saya sudah capek dagang keliling, sudah tua saya mau usaha dirumah saya aja deh," sambungnya.
"Yuk Kawan kita wujudkan keinginan. Kakek Suhud, untuk punya usaha di rumah kecilnya agar beliau tidak berdagang keliling lagi," tulis akun @erwinmoron_official. [indozone]