GELORA.CO - Jenazah mendiang tokoh pendiri Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang juga Anggota DPR RI Sabam Sirait rencananya akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan pada Minggu (3/10). Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly melayat ke rumah duka di Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Yasonna mengaku, Sabam Sirait merupakan sahabat dan guru politiknya. Dia menyampaikan, sudah mengenal Sabam Sirait sejak masih berkecimpung sebagai kader Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI).
“Seorang sahabat dan seorang guru politik saya, sejak saya mahasiswa sudah sebagai kader GMKI tahun 70-an. Bahkan pada awal-awal Bang Sabam dengan teman-teman PDI pada waktu itu berjuang kampanye di Sumut, saya sudah terekspos dengan senior saya ini,” ucap Yasonna.
Menurut Yasonna, dari pengalaman tersebut membentuk garis politik dirinya mengikuti jejak Sabam. Bahkan dia mengaku bisa menjabat Anggota DPR RI pada 2004 melalui arahan Sabam.
“Saya belajar tentang konsistensi tentang kesederhanaan dan integritas tentang benturan, tapi tidak meinggalkan prinsip keteguhannya dalam bersikap dan mengajarkan kami adik-adiknya,” imbuhnya.
Dia lantas menyampaikan doa kepada almarhum Sabam agar. Menurutnya, banyak nasihat yang dia terima dari tokoh pendiri PDI Perjuangan tersebut.
“Keteguhan dalam jalannya, saya kira ini tauladan buat kami semua. Selamat jalan abang, terima kash,” pungkas Yasonna.
Sabam Sirait meninggal pada Rabu (29/9) malam. Ayah dari politikus PDI Perjuangan, Maruarar Sirait ini sempat menjalani perawatan selama dua bulan di RS Siloam Karawaci karena menderita sakit paru-paru.[jawapos]