Damai dengan Panitia Pengajian di Cisewu, Ustaz Solmed Akan Cabut Laporan Polisi

Damai dengan Panitia Pengajian di Cisewu, Ustaz Solmed Akan Cabut Laporan Polisi

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Ustaz Solmed akhirnya berdamai dengan panitia pengajian di Cisewu, Garut, Jawa Barat. Ia pun akan mencabut laporan polisinya di Polda Jawa Barat.

Perdamaian terjadi di kediaman Ustaz Solmed, kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Suwarna, calo ceramah Ustaz Solmed dan Tisna, ketua panitia pengajian datang ke rumah sang dai.

"Ini sudah sepakati kita tandatangani termasuk hukum saya terkait aduan di Polda Jabar. Beberapa hari ke depan akan cabut persoalan, kita sudah selesai maaf-memaafkan begitu cara Islam mengajarkan," ujar Ustaz Solmed, Senin (11/10/2021).

Soal dagangan rokok yang diambil oleh Suwarna, Ustaz Solmed mengaku sudah mengikhlaskannya. Ia tidak akan menuntu lagi Suwarna untuk mengganti rugi.

"Sudah saya ikhlaskan," kata Ustaz Solmed.

Karena sudah berdamai, Ustaz Solmed tidak menutup kemungkinan berkunjung ke Cisewu, Garut, Jawa Barat. Ia akan bersilaturahmi ke sana dalam waktu yang belum ditentukan.

"Kalau kembali ke uang sudah beres. Kunjungan tetap terjadi. Intinya kami sampaikan di dalam, sebagai pengganti beliau akan datang, karena beliau akau datang ke Cisewu. Cuma waktunya belum," papar Tisna

"Sudah saya sampaikan ini kan kesalahpahaman. Insyaallah ke depan kita bersilahturahmi," timpal Ustaz Solmed.

Sebelumnya, Ustaz Solmed dituding telah menlanggar perjanjian ceramah oleh Suwarna dan Tisna. Ia membatalkan acara pengajian secara sepihak tanpa konfirmasi.

Padahal Ustaz Solmed sudah menerima pembayaran sebesar Rp 8 juta. Suwarna dan Tisna pun menyayangkan sikap Ustaz Solmed tersebut.

Terkait masalah itu, Ustaz Solmed sudah mengklarifikasinya. Menurut versinya, hal itu bermula ketika Ustaz Solmed merasa dirinya telah dibohongi.

Awal mula dirinya dipanggil untuk mengisi ceramah, Suwarna mengatakan lokasi acara di Pandenglang, Bandung, Jawa Barat. Namun tiba-tiba saja lokasi berubah ke Garut, Jawa Barat.

Namun karena rasa kemanusiaan, Ustaz Solmed tidak mempermasalahkan hal itu. Tapi di tengah jalan, ia pun mengalami kendala. Perjalanan Ustaz Solmed terhalang oleh longsor, alhasil jalan menuju Cisewu, Garut, Jawa Barat tertutup dan tidak bisa dilewati.

Ustaz Solmed sudah memberitahu panitia. Ia pun akhirnya memutuskan untuk putar balik menuju Jakarta.

Gara-gara hal itu Ustaz Solmed difitnah dan nama baiknya dicemarkan oleh Suwarna di media sosial. Ustaz Solmed pun keberatan hingga akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian.(detik)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita