GELORA.CO - Bandar sabu terkait kasus komika Coki Pardede ditangkap di Tangerang Kota.
Ini penampakan bandar sabu berinisial AR itu ketika dibekuk polisi.
Pantauan detikcom di Jalan Subandi RT 5/RW 5, kelurahan Pabuaran, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, pelaku mengenakan jaket berwarna hitam dan celana pendek berwarna biru. Tangannya tampak diikat.
Selama digiring, ia terus menunduk. Bandar sabu itu memakai kupluk sehingga wajahnya tak terlihat jelas.
AR sama sekali tidak berkomentar sedikitpun. Ia dikawal oleh sejumlah polisi.
"Malam hari ini, kita menangkap bandar sabu yang dimiliki oleh saudara Coki (Pardede). Petugas kita menangkap tadi kira-kira jam 19.00," ujar Kasat Narkoba Polres Metro Tangerang Kota AKBP Pratomo Widodo.
Diketahui, Coki Pardede ditangkap di rumahnya di Pagedangan, Tangerang, Rabu (1/9) malam. Dalam penangkapan itu, polisi menemukan sabu dan jarum suntik.
Pada saat ditangkap oleh pihak kepolisian, Coki Pardede masih dalam pengaruh narkoba. Coki Pardede juga menggunakan sabu dengan metode yang tidak lazim.
"Masih (dalam pengaruh narkoba). Dia modelnya pakai suntikan. Pokoknya kita amankan pakai suntikan. Nggak lazimlah metodenya," jelas Kasat Narkoba Polres Metro Tangerang Kota AKBP Pratomo, Kamis (2/9/2021).
Coki Pardede buka suara usai ditangkap polisi. Tidak banyak pernyataan yang diucapkan oleh Coki Pardede. Dia hanya mengatakan kondisinya sehat.
"Aman... sehat... sehat...," kata Coki Pardede kepada wartawan di Polres Metro Tangerang Kota, semalam.(detik)