GELORA.CO - Daerah zona hijau Covid-19 di Sumatera Barat (Sumbar) dipastikan bisa menggelar salat Idul Adha 1442 Hijriyah secara berjamaah.
Hal itu ditegaskan Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah ketika membuka MTQ ke-V tingkat Nagari Kamang Hilie, Kecamatan Kamang Magek, Kabupaten Agam, Sabtu (3/7/2021).
Politisi PKS itu meminta masyarakat untuk tetap patuh dan disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan (prokes). Kemudian, warga juga diminta untuk mengikuti program vaksinasi Covid-19.
"Kalau sejak sekarang kita kompak patuhi prokes, ikut vaksin dan meningkatkan imun serta iman, mudah-mudahan daerah ini bisa zona hijau dan bisa melaksanakan ibadah Salat Idul Adha," katanya.
Sementara itu, kata Mahyeldi, kepastikan aturan salat Idul Adha untuk daerah zona kuning, oranye dan merah akan menunggu kepastikan dari pemerintah pusat. Namun berkemungkinan pelaksanaannya sama dengan salat Idul Fitri yakni dengan mengikuti zona mikro.
Seperti diketahui, kasus positif Covid-19 di Sumbar terus mengalami peningkatan. Tercatat pada Sabtu (3/7/2021), terdapat tambahan 501 kasus baru. Dengan begitu, total warga Sumbar yang terpapar virus corona mencapai 52.691 orang.
Kabar baiknya, sebanyak 311 orang juga dilaporkan sembuh. Dengan begitu, total pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh kini mencapai 47.771 orang.
Sementara itu, total kasus meninggal dunia akibat terpapar Covid-19 mencapai 1.208 orang. Pasien yang masih menjalani perawatan diberbagai rumah sakit kini mencapai 663 orang, sebanyak 2.823 orang isolasi mandiri, dan 226 orang isolasi di kabupaten dan kota.[sc]