Tak Dibawa ke Rumah Duka, Rachmawati Akan Dimakamkan di TPU Karet Bivak

Tak Dibawa ke Rumah Duka, Rachmawati Akan Dimakamkan di TPU Karet Bivak

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Putri Proklamator Sukarno, Rachmawati Soekarnoputri, meninggal dunia saat dirawat akibat positif virus Corona atau COVID-19. 

Jenazah Rachmawati disebut bakal langsung dimakamkan di TPU Karet Bivak.

"Kami dari Polsek Pasar Minggu kami monitoring kegiatan atau wilayah kediaman Ibu Rachmawati selain karena beliau tokoh, beliau juga masih terlayani VVIP. Beliau ini tidak dikebumikan di rumah duka nantinya di Jatipadang itu. Jadi dari RSPAD langsung ke pemakaman Karet Bivak," kata Kapolsek Pasar Minggu, Kompol Bambang Handoko, saat dimintai konfirmasi, Sabtu (3/7/2021).


Bambang mengatakan informasi tersebut diperoleh usai dirinya berkomunikasi dengan keluarga dan ajudan Rachmawati. Pihak keluarga, katanya, menyebut jenazah Rachmawati akan dimakamkan di Karet Bivak.(dtk)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita