Natalius Pigai Hening Cipta Saat Seorang Pemulung Meninggal Di Dekat Kantor Ganjar

Natalius Pigai Hening Cipta Saat Seorang Pemulung Meninggal Di Dekat Kantor Ganjar

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Kabar seorang pemulung meninggal di Semarang, Jawa Tengah bukan perkara sepele bagi aktivis hak asasi manusia (HAM) Natalius Pigai. Mantan komisioner Komnas HAM itu bahkan menyempatkan diri untuk mengheningkan cipta kepada pemulung bernama Heri (64 tahun).

Hening cipta dilakukan karena dirinya memang tengah berada di Semarang saat Heri ditemukan meninggal dunia ada Jumat pagi (4/6). Selain itu juga karena Heri meninggal di Jalan Inspeksi, Pekunden atau samping Lawang Sewu, yang jaraknya dekat dengan kantor Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo.

“Saya di Semarang. Seorang pemulung meninggal di jantung Kota Jateng. Dekat kantor Gubernur Ganjar,” ujarnya kepada wartawan, Senin (7/6).

Bagi Natalius Pigai, pemulung seperti Heri merupakan seorang pahlawan besar yang telah menghadirkan triliunan APBN dan bantuan sosial. Untuk itu, dia mengheningkan cipta dan memberi doa terbaik.

“Dia mati sia-sia tanpa karangan bunga dan upacara seperti kematian elite di negeri ini. Berkah dalem,” tuturnya.

Heri setiap hari bekerja sebagai pemulung gerobak dan dikenal warga sekitar sebagai seorang tuna wisma. Heri ditemukan meninggal dunia dengan posisi telentang di atas kardus tepat di samping gerobaknya yang penuh barang rongsokan pada Jumat pagi.[rmol]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita